Zodiak
6 Zodiak yang Tidak Suka Menjalin Komitmen, Hati-Hati Jika Pasanganmu Termasuk
Enam zodiak ini tidak suka menjalin komitmen yang serius, kamu harus behati-hati jika pasanganmu termasuk.
TRIBUNNEWS.COM - Dalam menjalin suatu hubungan, seseorang bisa jadi benar-benar mencintai pasangannya atau hanya sekedar membutuhkan partner untuk bersenang-senang.
Sifat alami berdasarkan zodiak bisa mempengaruhi seseorang dalam menjalani kehidupan asmara dengan pasangannya.
Beberapa zodiak tidak senang berada dalam hubungan yang serius dan menjalin suatu komitmen.
Berikut Tribunnews.com rangkumkan dari Astrology.com enam zodiak yang tidak suka menjalin komitmen.
Baca: Cara Zodiak Mengatur Anaknya, Wanita Leo Sosok yang Galak, Gemini Suka Mendongeng
1. Aries (21 Maret - 20 April)
Pria maupun wanita yang berzodiak Aries secara alami bersifat impulsif.
Sehingga mereka tidak merasa asing untuk berkencan dengan seseorang.
Mereka suka mengambil peluang dan secara alami memiliki sifat yang agresif.
Mereka memiliki kemampuan untuk dapat membujukmu mencoba hal-hal baru.
Kamu harus berhati-hati, mereka mudah bosan dan selalu ingin mencari tantangan.
Cobalah untuk tidak terlalu serius dalam hubungan kalian, karena Aries tidak suka berkomitmen.
2. Gemini (22 Mei - 21 Juni)
Orang-orang berzodiak Gemini secara alami memiliki kecerdasan dan kemampuan bersosialisasi yang tinggi.
Hal itu menyebabkan kemungkinan berselingkuh menjadi lebih tinggi.
Mereka senang menjelajah dan melakukan kegiatan outdoor, tetapi mereka juga suka bersantai.