Dampingi Jokowi Saat Jalan-jalan di Mal Singapura, Kaesang Justru jadi Tukang Foto
Saat Jokowi berkunjung ke sebuah mal di Singapura, Selasa (13/11/2018), sang anak, Kaesang justru jadi tukang foto. Begini cerita dan responsnya.
Saat Jokowi berkunjung ke sebuah mal di Singapura, Selasa (13/11/2018), sang anak, Kaesang justru jadi tukang foto. Begini cerita dan responsnya.
TRIBUNNEWS.COM - Kunjungan Presiden Joko Widodo di sebuah mal di Singapura, Selasa (13/11/2018) masih meninggalkan banyak cerita.
Saat ini, Jokowi berada di Singapura untuk menghadiri KTT ke-33 ASEAN.
Sebelum mengikuti helatan tersebut, Presiden menyambangi rumah makan khas Indonesia Bebek Goreng Pak Ndut di Lucky Plaza, Orchard Road, Singapura.
Di restoran itu, Jokowi yang ditemani Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, serta rombongan lainnya.
Baca: Kaesang Minta Maaf Pada Jokowi Setelah Bisnis Kulinernya Disebut Tidak ada di Singapura
Selain itu, sang putra bungsu, Kaesang Pangarep yang tengah kuliah di Singapura ikut bergabung satu meja makan dengan Presiden.
Jokowi mengaku, kedatangannya ke restoran khas Indonesia di Singapura untuk melihat bagaimana kuliner Tanah Air mengintervensi negara lain.
"Kita nyari makanan-makanan Indonesia. Di sini ada Bebek Tepi Sawah, Sari Ratu ada, Garuda ada di sini," katanya.
Sayangnya, dari sekian nama usaha kuliner yang disebut, tak ada nama usaha kuliner sang anak, Kaesang.
Ya, Kaesang memang tengah merintis usaha kuliner nugget pisang yang diberi nama Sang Pisang.
Sang Pisang telah memiliki beberapa outlet di berbagai kota di Indonesia.
Mengetahui hal tersebut, Jokowi pun 'menyentil' Kaesang.
"Kendati pemilik Sang Pisang di Singapura, pisang gorengnya belum dijual di sini," kelakar Jokowi.
Baca: Dibilang Baik Hati Karena Mau Diminta Tolong Ambil Foto, Kaesang Pengarep Tak Terima
Selain itu, ada satu momen lagi selama kunjungan Jokowi di Singapura yang banyak dibicarakan netter.
Tak lain aksi sang anak, Kaesang yang menjadi tukang fotografer dadakan!