Sensasi Hubungan Angel Lelga dan Vicky Prasetyo, Dari Nikah Setingan Sampai Selingkuh
Vicky Prasetyo dan istrinya, Angel Lelga, kembali bikin heboh. Tak hanya sekali, tapi berkali-kali.
TRIBUNNEWS.COM - Vicky Prasetyo dan istrinya, Angel Lelga, kembali bikin heboh. Vicky Prasetyo melakukan penggerebekan ke rumah Angel Lelga di kawasan Jagakarsa. Ia mendapati Angel Lelga bersama pria lain di kamar.
Vicky Prasetyo mengaku bila penggrebekan tersebut ia lakukan karena curiga istrinya berselingkuh darinya.
Tak hanya sekali, sebelumnya pasangan ini memang sering membuat sensasi yang langsung jadi topik hangat untuk diperbincangkan.
Berikut Grid.ID telah rangkum 5 momen hubungan Vicky Prasetyo dan Angel Lelga yang gegerkan publik.
Baca: Vicky Prasetyo Pilih Jalur Hukum untuk Selesaikan Masalahnya dengan Angel Lelga
1. Menikah Settingan
Publik pertama kali dibuat kaget setelah Angel Lelga dan Vicky Prasetyo memutuskan untuk menikah pada 9 Februari 2018 lalu.
Digelar dengan tema outdoor, pernikahan ini digadang-gadang sebagai pernikahan paling megah dan mewah yang diselenggarakan di tahun 2018.
Tak sampai di situ, pernikahan keduanya juga dilangsungkan secara langsung di dua stasiun televisi swasta.
Sayangnya, banyak publik yang menduga bila pernikahan ini hanya settingan semata demi mendongkrak nama dua artis tersebut.
2. Beberapa bulan menikah, ada isu perselingkuhan di hubungan mereka
Di usia pernikahan yang baru menginjak 2 bulan konflik sudah menerpa hubungan keduanya.
Saat itu Angel marah kepada Vicky yang kedapatan chatting dengan wanita lain hingga membuat istrinya spekulasi bila sang suami berselingkuh.
3. Akhirnya memutuskan untuk bercerai
Meskipun sempat kembali bersama, nyatanya hubungan pernikahan yang belum genap setahun itu harus kandas di meja hijau.
Pada 20 September 2018 ditemani kuasa hukumnya, Vicky Prasetyo datang ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan untuk melayangkan gugatan cerai.