Liga Spanyol
Luis Enrique Bikin Kesepakatan dengan Lionel Messi
Kesepakatan itu dilakukan karena Enrique ingin Messi menyimpan tenaganya, sebab tiga hari lagi mereka harus melawan Atletico Madrid
TRIBUNNEWS.COM - Luis Enrique menarik keluar Lionel Messi di menit ke-64, laga Barcelona kontra Athletic Bilbao.
Tindakan ini sungguh mengejutkan, dan menjadi bahan pembicaraan, mengingat bukan biasanya Messi tidak bermain 90 menit.
Tindakan ini semakin menjadi misteri, sebab Enrique bungkam saat ditanya soal ini seusai pertandingan.
Hanya saja, seperti diwartakan Mundo Deportivo, hal ini tidak perlu berkembang menjadi gosip tanpa dasar, sebab pergantian itu adalah sebuah kesepakatan.
Menurut sumber Mundo di Barcelona, sebelum pertandingan dimulai memang terjadi kesepakatan antara Enrique dan Messi, yakni pesepak bola Argentina itu akan ditarik keluar saat Barcelona unggul 2-0.
Kesepakatan itu dilakukan karena Enrique ingin Messi menyimpan tenaganya, sebab tiga hari lagi mereka harus melawan Atletico Madrid, di leg 2 babak perempat final turnamen Piala Raja.
Dengan alasan itu juga Enrique tidak memainkan Luis Suarez kemarin.
Messi sendiri mencetak gol kedua pada laga di Camp Nou itu, di menit ke-39, dalam situasi tendangan bebas.
Sepeninggal Messi, Blaugrana mencetak gol lagi lewat kaki kiri Aleix Vidal, sehingga situasi memang dalam kendali Barca.
Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Senin (6/2/2017)