Sabtu, 24 Januari 2026

IHSG Berpotensi Kembali Menguat

“Diperkirakan IHSG akan berada di kisaran support 5890-5900 dan resisten 5923-5932,” kata Reza dalam risetnya.

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Choirul Arifin
Tribunnews/JEPRIMA
Pialang memperhatikan pergerakan saham di kantor Danareksa Sekuritas, Jakarta Pusat, Jumat (9/3/2018). 

Laporan Reporter Tribunnews, Syahrizal Sidik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Laju Indeks Harga Saham Gabungan pada perdagangan di awal pekan, Senin (30/4/2018) diprediksi kembali menguat.

Sebelumnya, laju IHSG di akhir perdagangan pekan kemarin sempat menguat 10,04 poin atau 0,17 persen ke level 5.919,23 dari pelemahan sebelumnya yang anjlok 170,65 poin atau setara 2,8 persen ke level 5.909,19. Pelaku pasar asing mencatatkan jual bersih Rp 357,82 miliar dari sebelumnya jual bersih Rp 1,31 triliun.

Analis Binaartha Sekuritas Reza Priyambada mengatakan, aksi beli kembali di akhir perdagangan pekan lalu mampu mengangkat IHSG setelah sepanjang perdagangan berada di zona merah.

“Diperkirakan IHSG akan berada di kisaran support 5890-5900 dan resisten 5923-5932,” kata Reza dalam risetnya.

Baca: Pesawat Lion Air Tergelincir di Gorontalo, Lima Penerbangan Kembali Dibatalkan Pagi Ini

Baca: Bos DFSK: Tak Mungkin Kami Kabur dari Indonesia, Tinggalkan Investasi 50 Juta Dolar

Kenaikan yang terjadi pada IHSG, kata Reza dapat dianggap kenaikan sementara yang perlu kembali diuji.

Sementara itu, Analis Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya berpendapat IHSG berpotensi menguat, hal tersebut terlihat dari kondisi pergerakan IHSG saat ini masih terlihat cukup kuat mempertahankan support level.

“Peluang melanjutkan teknikal rebound dari pola gerak IHSG masih terlihat cukup besar, IHSG berpotensi menguat,” ungkap William.

William bilang, penguatan IHSG juga ditopang oleh sisi fundamental perekonomian yang juga stabil menjelang rilis data perekonomian inflasi di awal bulan. Inflasi, kata William diprediksi masih akan terkendali dan dapat memberikan senitmen positif terhadap pergerakan IHSG.

Adanya rilis kinerja emiten di triwulan pertama 2018 diprediksi akan didominasi dengan kinerja yang baik menjadi katalis positif bagi laju IHSG.

“IHSG diprediksi akan bergerak pada kisaran support 5.888 dan resisten 6.123,” pungkas William.

Rekomendasi untuk Anda

BizzInsight

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved