Polisi Bekuk Pengoplos Gas Elpiji di Kebayoran Lama
Satreskrim Polres Jakarta Selatan menggulung tiga pelaku pengoplos tabung Gas Elpiji Pertamina 12 kg

Berita Ini Sudah Mengalami Ralat dari Judul Sebelumnya: Polisi Bekuk Pengoplos Tabung Gas Elpiji di Kebayoran Lama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satreskrim Polres Jakarta Selatan menggulung tiga pelaku pengoplos tabung Gas Elpiji Pertamina 12 kg diisi dengan takaran 3 tabung gas melon berisi 3 kg di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bismo Teguh Prakoso didampingi Kanit Krimsus Polres Jaksel AKP Iskandar menjelaskan komplotan itu beraksi dengan modus menjadi agen penjual gas 12 kg.
Padahal, tabung gas 12 kg itu diisi dengan tiga gas 3 kg yang berarti isinya hanya 9 kilogram.
"Tersangka ada yang berperan memberi modal, ada sopir dan ada satu yang bagian mendistribusikan," ujar AKBP Bismo.
Sepak terjang komplotan itu sudah beraksi sejak empat bulan lalu.
Pada dua bulan pertama, mereka mencari pembeli dan tabung gas kosong ukuran 12 kilogram serta tabung gas kosong ukuran 3 kilogram. Gas 3 kilogram dibeli dari warga tidak mampu di daerah.
Setelah mendapat banyak tabung gas 3 kilogram, mereka menukarkannya di agen untuk membeli yang penuh.
Modal yang dibutuhkan untuk memeroleh gas melon itu tidak sampai Rp 30.000.
Tabung-tabung gas 3 kilogram yang sudah terisi itu kemudian dipindahkan isinya ke tabung gas 12 kilogram dengan cara disuntik menggunakan jarum besi.
Cerita Lengkap Perselingkuhan yang Terbongkar hingga Berujung Kecelakaan dan Amuk Massa di Jagakarsa |
![]() |
---|
Puy Brahmantya 'Kembaran' Astrid Tiar Gugat Cerai Suami, Klarifikasi soal Isu Ada Orang Ketiga |
![]() |
---|
Peristiwa Tabrak Lari dan Amuk Massa Pengemudi Minibus di Jagakarsa Dipicu Perselingkuhan |
![]() |
---|
KPK Kaget Presiden Jokowi Beri Grasi Kepada Mantan Gubernur Riau Annas Maamun |
![]() |
---|
Seorang Remaja Tewas Tertabrak Kereta Api, Saksi: Pas Kereta Lewat Dia Malah Loncat ke Rel |
![]() |
---|