Kamis, 6 November 2025

Ariel Culun Tersangka

Thomas Jorghi Kunjungi Cut Tari

Cut Tari melalui penasihat hukumnya,Hotman Paris Hutapea, mengakui pemeran dalam rekaman video itu adalah dirinya bersama Ariel.

Editor: Widiyabuana Slay
zoom-inlihat foto Thomas Jorghi Kunjungi Cut Tari
tribunnews.com/Bian Harnansa
ARTIS yang juga presenter Cut Tari saat memenuhi panggilan Mabes Polri, Jakarta, Senin (14/6). Cut Tari dipanggil pihak kepolisian terkait kasus dugaan video mesum yang wajah pemain wanita mirip dengan dirinya, serta wajah sang pria mirip artis Ariel Peterpan.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Sehari setelah meminta maaf kepada publik, Cut Tari melalui penasihat hukumnya,Hotman Paris Hutapea, mengakui pemeran dalam rekaman video itu adalah dirinya bersama Ariel.

Namun Mabes Polri,kemarin tetap menetapkan Cut Tari  bersama Luna Maya sebagai tersangka. Karena tidak kuat menanggung malu, Cut Tari mengurung diri seharian bersama suaminya di kediaman mereka kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

Dari  pantauan Tribunnews.com dari Jumat siang hingga malam di rumah mantan pembawa acara gosip Insert di Jalan Pondok Kelapa 12 No 9, Jakarta Timur, tidak sekali pun Cut Tari maupun suaminya, Yusuf Subrata keluar rumah.

keduanya mengurung diri di rumah.Hanya suaminya, Yusuf yang sempat terlihat keluar pintu depan rumah tamu sekitar pukul 19.30 WIB, setengah jam sebelum dikunjungi presenter, model dan penyanyi Thomas Djorghi.

Yusuf sekelabat keluar rumah mengambil mainan anaknya yang terlempar keluar, tetapi tanpa lirik kiri-kanan, dia segera masuk lagi.

Seorang pembantu di rumah itu, mengutakan Tari dan Yusuf berada di kamar. "Bapak sama Ibu ada kok di kamar, lagi istirahat dan gak bisa diganggu," ungkap perempuan berusia 20-an tahun ini.

Saat diminta menyampaikan pesan kepada Yusuf  atau Tari, wartawan bermaksud wawancara, perempuan yang ditemui usai berbelanja segera masuk ke rumah.

Dua unit mobil yang lazim dikendarai Tari dan Yusuf, Hyundai B 859 QR dan Toyota Inovva B 7000 yang biasa digunakan Cut Tari maupun Jusuf  juga tampak di garasi maupun depan rumah.

Penyanyi musik dangdut, Thomas Djorghi bersama dengan dua orang lain nampak datang ke rumah Cut Tari. Begitu sampai depan gerbang, dia langsung masuk ke dalam rumah.

Tampak rombongan yang menggunakan Honda Jazz bernomer B 2102 FA membawakan tiga bungkusan yang belum diketahui isinya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved