Jumat, 7 November 2025

Warga Ahmadiyah Diserang

Pemukiman dan Masjid Ahmadiyah Dibakar Massa

Massa dilaporkan membakar empat rumah dan satu masjid milik warga Ahmadiyah, di Cisalada, Ciampea, Bogor, Jumat (1/10/2010)

Laporan Wartawan Tribunnnews.com, Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Lagi peristiwa kekerasan terjadi di wilayah Jabotabek. Kali ini peristiwa terjadi di Cisalada, Ciampea, Bogor. Massa dilaporkan membakar empat rumah dan satu masjid milik warga Ahmadiyah, Jumat (1/10/2010), sekitar pukul 19.00 WIB.

Kapolres Bogor, AKBP Tomex Kurniawan menjelaskan, aksi massa dipicu oleh kabar adanya penusukan warga sekitar oleh seorang warga Ahmadiyah. Aksi tersebut memicu kemarahan warga sekitar untuk membalas. Alhasil, empat rumah dibakar, dua di antaranya hangus. Selain itu, satu masjid milik warga Ahmadiyah juga ikut dibakar.

"Untuk masjid, hanya karpet dan bagian dalam yang dibakar massa. Selain itu, massa juga membakar satu unit mobil dan motor milik warga Ahmadiyah. Kami telah menurunkan 250 personil di bantu Brimob dan TNI," ujar Kurniawan.

Situasi saat ini, api yang berkobar telah berhasil dipadamkan. Pun, massa masih bergerombol di jalan. Sejumlah petugas terlihat berjaga-jaga di sekitar lokasi.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved