Jumat, 9 Januari 2026

Umar Patek Tertangkap

Djoko Suyanto : Indonesia Kirim Intelijen ke Pakistan

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto memastikan Badan Intelijen Indonesia (BIN) dan Mabes Polri mengirim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto memastikan Badan Intelijen Indonesia (BIN) dan Mabes Polri mengirim anggotanya ke Pakistan mencari informasi mengenai penangkapan teroris Umar Patek.

"Ini merupakan kerjasama kepolisian dan intelijen kan sudah berlangsung lama. Tidak hanya ke Pakistan tapi seluruh regional maupun internasional," kata Djoko sebelum mengikuti "Santap Pagi Bersama Presiden RI dengan Panglima Angkatan Bersenjata Se-ASEAN dalam rangka ASEAN Chiefs of Defense Forces Informal Meeting (ACDFIM) Ke-8 Tahun 2011" di Istana Merdeka Jakarta, Rabu (31/03/2011).

Namun Djoko tidak memastikan apakah intelijen dan polisi yang diutus sudah berangkat ke Pakistan.

"Tanyakan saja ke kepolisian sama kepala BIN," kata Djoko.

Dikatakan informasi soal penangkapan Umar Patek sudah jelas namun kebenarannya masih dicari.

"Karena itu harus dibawa kesana para petugas dari kepala BIN, maupun kepolisian," kata Djoko.

Diberitakan sebelumnya buronan tersangka teroris Umar Patek dikabarkan sudah tertangkap di Pakistan sejak awal tahun ini. Umar Patek adalah teroris yang terlibat dalam Bom Bali pada 2002 lalu.

Penangkapan Patek ini diberitakan Wall Street Journal yang mengutip sumber-sumber dari intelijen.

Patek, diduga anggota Jemaah Islamiyah yang terintegrasi dengan al-Qaeda.
Saat peristiwa Bom Bali Patek saat itu menjabat sebagai asisten koordinator bidang pemboman klub malam yang menewaskan 202 orang tewas itu.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved