Calon Legislatif
Pengaturan Dana Kampanye Hanya Basa-basi
Direktur Eksekutif Perludem, Titi Anggraini, mengatakan wacana pengaturan untuk pembatasan dana kampanye calon legislatif
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Eksekutif Perludem, Titi Anggraini, mengatakan wacana pengaturan untuk pembatasan dana kampanye calon legislatif dan partai politik hanya basa-basi politik semata.
Menurut Titi, dari Pemilu sebelumnya, dana kampanye selalu diwacanakan namun pengaturan dan penegakannya tidak jelas.
"Dari pemilu ke pemilu hanya basa-basi dana kampanye," ujar Titik dalam diskusi di KPU, Jakarta, Jumat (31/5/2013).
Dikatakan Titi, harusnya dalam pengaturan dana kampanye harus ada transparansi dalam kampanye caleg maupun partai.
"Harus ada akuntabilitas. Caleg harus melaporkan dana kampanye dan KPU harus memberikan reward kepada caleg yang melaporkan dana kampanyenya," ujarnya.
Sementara itu, anggota KPU Juri Ardiantoro mengatakan finalisasi PKPU tersebut sedang dalam pembahasan internal dan akan membuka konsultasi publik. Rencananya, KPU akan mengesahkannya medio Juni ini.