Sejumlah Mobil Pemadam Kebakaran Terpakir di Depan Mabes Polri, Ada Apa?
Empat unit mobil pemadam kebakaran terlihat berada di Mabes Polri, Jakarta Selatan pada Kamis (24/11/2022) malam.
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Empat unit mobil pemadam kebakaran terlihat berada di Mabes Polri, Jakarta Selatan pada Kamis (24/11/2022) malam.
Namun, belum diketahui secara pasti terkait ada atau tidaknya insiden kebakaran.
Pantauan Tribunnews.com sekitar pukul 20.08 WIB, setidaknya ada tiga unit mobil pemadam kebakaran yang terparkir di halaman Mabes Polri.
Sementara itu, ada satu unit mobil yang telah berada di dalam Mabes Polri.
Namun, awak media pun tak bisa masuk ke dalam lingkungan Mabes Polri.
Awak media pun tidak melihat adanya kepulan asap dari luar Mabes Polri.
Baca juga: Korban Tragedi Kanjuruhan Geruduk Mabes Polri, Bawa Poster Minta Irjen Nico Afinta Ditangkap
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi hanya kebakaran ringan yang diduga diakibatkan adanya kebakaran ACU saat pemeliharaan kabel listrik.
Adapun satu orang petugas pemelihara kabel juga dikabarkan telah dibawa ke rumah sakit.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari pihak kepolisian.
Bareskrim Buka Peluang Tetapkan Ketua DPRD Penajam Paser Utara Jadi Tersangka Pornografi |
![]() |
---|
Bareskrim Polri Bongkar Penipuan Bermodus APK-Link, Pelaku Kuras Rp 12 Miliar Dari 493 Rekening |
![]() |
---|
Sidang Obstruction of Justice Kematian Brigadir J, Ahli Pidana Sebut CCTV Bisa Jadi Alat Bukti |
![]() |
---|
Jaksa Keberatan Kakak Kandung Arif Rahman Arifin Jadi Saksi dalam Sidang: Tidak Perlu Disumpah |
![]() |
---|
VIDEO Respon Pengacara Bharada E Soal Tuntutan 12 Tahun Penjara: Mengusik Rasa Keadilan Masyarakat |
![]() |
---|