Layanan Kereta Api Petani dan Pedagang Dapat Pujian, Begini Respons PT KAI
PT Kereta Api Indonesia (KAI) berperan vital sebagai pengelola sarana transportasi publik.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengamat BUMN sekaligus Managing Director Lembaga Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) Toto Pranoto mengungkapkan PT Kereta Api Indonesia (KAI) berperan vital sebagai pengelola sarana transportasi publik.
"Peran KAI tentu vital sebagai sarana transportasi publik. Bukan saja berkontribusi pada mobilitas penumpang, namun juga logistik/barang," ujar Toto dalam pernyataannya, Jumat(5/9/2025).
Hal ini bisa dilihat dari statistik angkutan penumpang dan barang yang terus meningkat pasca Covid-19. Peningkatan kinerja ini tidak lepas dari upaya perbaikan layanan, inovasi baru maupun aspek keselamatan sebagai prioritas.
Baca juga: Menekan Emisi Karbon dan Kemacetan, Masyarakat Diajak Menggunakan Transportasi Publik
"Perbaikan kualitas terlihat dari survei kepuasan pelanggan dengan indeks kepuasan yang terus meningkat," ujar Toto.
Sementara inovasi terlihat dari makin masifnya layanan digital, munculnya layanan kereta wisata panoramic, dan bahkan terakhir peluncuran kereta petani/pedagang.
Hal senada juga disampaikan oleh Wakil Ketua Umum Pemberdayaan dan Penguatan Wilayah Masyarakat Transportasi Indonesia Djoko Setijowarno yang mengatakan bahwa PT KAI memiliki peran vital sebagai transportasi publik.
"Sekarang pelayanan yang diberikan PT KAI itu sudah setara dengan pelayanan kereta api di banyak kota di dunia," kata Djoko.
PT KAI merupakan perusahaan yang konsisten dalam memberikan pelayanan yang terbaik, dan kepemimpinan di PT KAI selalu konsisten dan berkelanjutan inovasi-inovasi baru di setiap masanya.
Ketepatan waktu juga menjadi andalan PT KAI dalam melayani kebutuhan perjalanan kepada masyarakat.
Banyaknya layanan baru dan konsistensi KAI dalam memberikan yang terbaik kepada publik inilah yang membuat masyarakat kemudian beralih menggunakan serta mengandalkan transportasi kereta untuk aktivitas sehari-hari.
"Terkait inovasi, sekarang ada kereta buat petani dan pedagang itu menarik. Diharapkan itu segera diluncurkan dan saya kira itu juga mendukung program pemerintah," kata Djoko.
Baca juga: Transportasi Publik Jadi Salah Satu Kanal Komunikasi yang Strategis Bagi Brand
Sementara itu, Vice President Public Relations PT KAI Anne Purba mengatakan bahwa dengan kinerja keuangan yang sehat, pengelolaan operasional yang efisien, dan fokus pada transformasi berkelanjutan, KAI optimistis dapat terus menjadi tulang punggung transportasi publik nasional.
Capaian ini adalah kabar baik yang menegaskan hadirnya harapan dan optimisme baru bagi masyarakat Indonesia.
“Kami berkomitmen di setiap perjalanan dengan kereta api menghadirkan rasa aman, nyaman, dan tepat waktu. Di paruh kedua 2025, KAI akan terus memperkuat operasional, menjaga stabilitas keuangan, dan menghadirkan inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat. Komitmen kami adalah melayani dengan hati dan memberikan manfaat nyata bagi Indonesia,” kata Anne.
| Penumpang Kereta Didominasi Anak Muda, KAI Bangun E-Sport Center di Stasiun Gambir Jakarta |
|
|---|
| Atasi Polusi Jabodetabek, Wamendagri Bima Arya Serukan Pejabat Naik Transportasi Publik |
|
|---|
| Terbaru KA Matarmaja, Berikut Daftar Kereta Api yang Sudah Pakai Sarana New Generation |
|
|---|
| Sejarah Hari Kereta Api Nasional 2025 dan HUT ke-80 KAI, Delapan Dekade Perkeretaapian Indonesia |
|
|---|
| Mulai 28 September 2025, KA Matarmaja Pakai Sarana Terbaru Kereta Ekonomi New Generation |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.