Profil dan Sosok
Profil Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie, Jebolan Akmil 1993 Kini Jabat Kepala Puskomlekad TNI AD
Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie saat ini mengemban tugas sebagai Kepala Puskomlekad TNI Angkatan Darat.
Mengenai pendidikan, Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1993.
Setelah lulus, ia mengikuti beberapa pendidikan, seperti kursus asisten atase pertahanan (2004), Strategic Intelligence Course (2004) dan Intelligence Analyst Course di Australia tahun 2009.
Tahun 2008, ia mengikuti pendidikan di Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat dan tergabung dalam Dikreg Angkatan XLVI. Dan pada tahun 2021, ia mengikuti pendidikan di Lembaga Ketahanan Nasional pada PPSA XXIII.
Berikut riwayat pendidikan Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie:
- Akademi Militer (1993)
- Kursus Asisten Atase Pertahanan (2004)
- Strategic Intelligence Course (2004)
- Seskoad - Dikreg Angkatan XLVI (2008)
- Intelligence Analyst Course di Australia (2009)
- Lemhannas PPSA XXIII (2021).
Baca juga: Profil Mayjen TNI Achiruddin Darojat, Jebolan Akmil 1997 Kini Jabat Pangdam Diponegoro
Jejak karier
Di dunia militer, Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie tercatat pernah mengisi sejumlah posisi.
Ia diketahui pernah menjabat sebagai Perwira Pertama Bais TNI, Asisten Atase Pertahanan KBRI London, Wakil Penasihat Militer pada Perutusan Tetap RI di PBB, Kepala Biro Tata Usaha dan Protokol Setjen Kemhan, hingga Kepala Pushubad sebelum akhirnya ditunjuk menjadi Kepala Puskomlekad.
Berikut riwayat perjalanan karier Mayjen TNI Iroth Sonny Edhie:
- Perwira Pertama Bais TNI (2002)
- Perwira Staf B-231 Direktorat B Bais TNI (2003)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.