Selasa, 4 November 2025

Pemuda PUI Siap Sinergi dengan Polri, Lawan Narkoba dari Sekolah hingga Kampus

Raizal Arifin memuji keberhasilan Polri mengungkap dan memusnahkan 214 ton narkoba sepanjang Oktober 2024 hingga Oktober 2025

Editor: Dodi Esvandi
Divisi Humas Polri
Ketua Umum Pemuda Persatuan Umat Islam (PUI), Raizal Arifin menyebut keberhasilan Polri dalam mengungkap dan memusnahkan 214 ton narkoba sepanjang Oktober 2024 hingga Oktober 2025 sebagai langkah monumental dalam menyelamatkan masa depan generasi bangsa. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Keberhasilan Polri dalam mengungkap dan memusnahkan 214 ton narkoba sepanjang Oktober 2024 hingga Oktober 2025 mendapat apresiasi tinggi dari Ketua Umum Pemuda Persatuan Umat Islam (PUI), Raizal Arifin.

Ia menyebut pencapaian tersebut sebagai langkah monumental dalam menyelamatkan masa depan generasi bangsa.

“Ini bukan sekadar angka, tapi bukti nyata komitmen Polri dalam menjaga anak-anak bangsa dari kehancuran akibat narkoba,” ujar Raizal, Sabtu (1/11).

Menurutnya, narkoba adalah ancaman serius yang dapat merusak sendi-sendi kehidupan generasi muda.

Karena itu, Pemuda PUI menyatakan kesiapan penuh untuk bersinergi dengan Polri dalam upaya pencegahan dan edukasi di lingkungan pemuda dan pelajar.

“Di bawah naungan PUI, kami memiliki banyak lembaga pendidikan dari tingkat dasar hingga perguruan tinggi. Kami akan terus menjaga jamaah, siswa, dan mahasiswa agar tidak terjerat narkoba. Pemuda adalah harapan bangsa, dan kami tidak akan membiarkan mereka dirusak oleh zat terlarang,” tegasnya.

Raizal juga menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam memerangi peredaran narkoba, mulai dari hulu hingga hilir.

Ia menyatakan bahwa PUI siap menjadi mitra strategis Polri dalam mengedukasi masyarakat dan membangun ketahanan sosial terhadap ancaman narkotika.

Baca juga: Demi Ungkap Jaringan Sindikat Narkoba, Polisi Menyamar Jadi Gelandangan

“Kami mendukung penuh Polri untuk terus bersemangat dalam memberantas narkoba dan menjalin sinergi dengan berbagai elemen bangsa. Pemuda PUI siap mendukung program-program yang sejalan dengan Asta Cita Presiden Republik Indonesia,” tutup Raizal.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved