Jumat, 14 November 2025

Tokyo Motor Show 2017

AHM Rencana Produksi Skutik Premium Honda PCX di Indonesia

PT Astra Honda Motor (AGM) berencana memproduksi skutik premium Honda PCX di Indonesia.

Editor: Hasanudin Aco
Tribunnews.com/Hasanuddin Aco
Jajaran Direksi PT Astra Honda Motor (AHM) berpose bersama motor Honda PCX Electric yang dipamerkan di Tokyo Motor Show (TMS) 2017. 

TRIBUNNEWS.COM, JEPANG - PT Astra Honda Motor (AGM) berencana memproduksi skutik premium Honda PCX di Indonesia.

Demikian dikemukakan Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya di sela pameran Tokyo Motor Show (TMS) 2017 di Jepang, Rabu (25/10/2017).

"Modelnya kurang lebih akan sama seperti yang diperkenalkan di Tokyo Motor Show ini. Namun untuk tipe dan fiturnya akan kami sesuaikan dengan market di Indonesia," ujar Thomas Wijaya.

skutik
Honda PCX Electric.

Pantauan Tribunnews.com, di pameran terlihat  motor Honda versi skuter listrik.

CEO Honda Motors Co,. Ltd,. Takahiro Hachigo, mengatakan bahwa Honda PCX Electric ini akan dipasarkan tahun depan di Jepang.

Sementara negara lain menyesuaikan.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved