Warga Temukan Bayi 1,5 Bulan
Warga Gampong Mesjid Yaman, Kecamatan Mutiara, Pidie, Selasa (17/7/2012) malam dihebohkan dengan
Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Muhammad Nazar
TRIBUNNEWS.COM, SIGLI - Warga Gampong Mesjid Yaman, Kecamatan Mutiara, Pidie, Selasa (17/7/2012) malam dihebohkan dengan ditemukannya bayi usia 1,5 bulan di halaman rumah seorang warga.
Bayi berkelamin laki-laki itu ditemukan sekitar pukul 22.00 wib di halaman rumah Nasruddin Hanafiah (42). Diduga anak manusia tak berdosa itu sebagai hasil hubungan "gelap".
Kasat Reskrim Polres Pidie, Ajun Komisaris Polisi (AKP), Raja Gunawan, kepada Serambinews.com, Rabu (18/7/2012) mengatakan, bayi temuan warga Yaman Mesjid hingga kini masih dalam perawatan medis di RSU Sigli.