Senin, 10 November 2025

Ramadan 2014

SPBU di Sulsel Beroperasi 24 Jam

Dari sisi jam operasional pihaknya telah mewajibkan unit-unit SPBU buka 24 jam, khususnya di kawasan yang memang strategis.

Editor: Dewi Agustina
Kompas
Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Hajrah

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ketua Hiswana Migas Sulsel, Burhanuddin Lestim mengatakan sejak awal Ramadan pihaknya mulai menginstruksikan seluruh SPBU untuk meningkatkan pelayanannya kepada pelanggan.

Dari sisi jam operasional pihaknya telah mewajibkan unit-unit SPBU buka 24 jam, khususnya di kawasan yang memang strategis agar bisa tetap melayani masyarakat.

Dua pekan sebelum Idul Fitri ia memastikan seluruh SPBU akan bersiaga dan menjamin kesiapan stok dari Pertamina akan cukup memenuhi kebutuhan pemudik se-Sulawesi Selatan.

Selain bahan bakar, ia juga turun menjamin kebutuhan gas elpiji, apalagi dengan beroperasinya Terminal LNG milik Bosowa di Lantebung.

"Kami siap dan sejauh ini Pertamina juga telah menjamin stok distribusi aman," katanya.

Sumber: Tribun Timur
Tags
SPBU
Sulsel
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved