Rampok Rp 405 Juta, Kawanan Ini Telah Pelajari Lokasi Selama Sebulan
Markus Manaek Pakpahan (28) warga Jalan Selamat Gang Sadar, diduga otak dari pelaku pencurian uang tunai milik PT Abacus Cash Solution
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -- Perampok uang Rp 405 juta di Irian Supermarket sudah merencanakan aksi selama sebulan.
Markus Manaek Pakpahan (28) warga Jalan Selamat Gang Sadar, diduga otak dari pelaku pencurian uang tunai milik PT Abacus Cash Solution yang terjadi di depan Swalayan Irian pada Kamis (1/8/2019) lalu.
Pelaku merampok uang milik Irian Supermarket sebesar Rp 405 juta.
Tidak hanya diamankan, ia juga diberi tindakan tegas oleh petugas karena melakukan perlawanan dan mencoba kabur saat dilakukan pengembangan.
Tidak hanya pelaku utama yang berperan mengambil langsung uang tunai tersebut, polisi juga mengamankan Abdi Prayogi (26) warga Jalan Sudirman Dusun I, Cinta Rakyat, Kecamatan Percutseituan.
Baca: Lakukan Prank pada Anjingnya, YouTuber Perempuan Buat Warganet Marah hingga Berurusan dengan Polisi
Baca: Wanna One Rayakan Ulang Tahun Kedua, Lai Kuan Lin Langsung Terbang dari China, Kang Daniel Tak Hadir
Baca: Perjalanan Hidup Cosmas Batubara yang Meninggal Hari Ini, Pernah Menjadi Pelopor Gerakan Mahasiswa
Baca: Pengamat: Kehadiran Prabowo Sinyal Kuat Gerindra Akan Gabung ke Koalisi Pemerintah
Informasi yang berhasil dihimpun, Abdi sendiri berperan sebagai pengemudi kendaraan saat keduanya beraksi dengan sepeda motor Honda Beat.
Pengungkapan kasus tersebut dipimpin langsung Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto didampingi Kapolrestabes Medan Kombes Dadang Hartanto dan Kasat Reskrim AKBP Putu Yudha Prawira, beserta PJU jajaran Polda.
Pengungkapan kasus perampokan tersebut berlangsung di Mapolrestabes Medan Jalan HM Said nomor 1, Kamis (8/8/2019).
"Keduanya merupakan karyawan aktif di perusahaan tersebut.
Keduanya berhasil diidentifikasi melalui rekaman cctv yang terdapat di supermarket Irian tersebut," ujar Kapolrestabes Medan, Kombes Dadang Hartanto.