Ariel Culun Tersangka
Cut Tari Mengurung Diri di Kamar
Cut Tari terus mendekam diri dalam kamarnya.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah meminta maaf dengan beruarai air mata, Kamis (8/7/2010) malam lalu, tersangka pemeran video porno, Cut Tari maupun suaminya memilih mengurung diri di kamar sepanjanghari Jumat (9/7/2010) kemarin.
Tribunnews.com yang memantau mulai siang hingga malam di rumah mantan pembawa acaraInsert di Jalan Pondok Kelapa 12 No 9 Jakarta Timur tidak sekalipun Cut Tari maupun suaminya,Yusuf Subrata muncul.
Keberadaan pasangan suami istri diketahui setelah salah seorang pembantu perempuan muda memberitahukan wartawan yang menungguinya. "Bapak sama Ibu ada kok di kamar, lagiistirahat dan gak bisa diganggu," ungkapnya.
Sayangnya saat diminta untuk menyampaikan kepada Yusuf bahwa wartawan tengahmenunggunya untuk mewawancarai, perempuan yang ditemui usai berbelanja malah tersenyummembuka pintu gerbang lalu masuk ke dalam rumah.
Keberadaan di dalam rumah juga diperkuat dengan keberadaan dua buah mobil HyundaiB 859 QR dan Toyota Inovva B 7000 yang biasa digunakan Cut Tari maupun Jusuf juga nampakdi garasi maupun depan rumah.
Sikap yang ditunjukkan Jusuf ini berbeda saat pertama kali video beredar dua bulan lalu. Meski Cut Tari tidak muncul, sang suami Yusuf Subrata keluar rumah dan dengan senang hatidan terbuka menjawab pertanyaan wartawan.
Jusuf sempat muncul sejenak sekitar pukul 19.00 WIB mengambil sesuatu di luar. Tapi namun tidak sampai lima detik, dirinya langsung masuk kembali ke dalam rumah tanpa melihatwartawan.
Beredarnya video porno hingga adanya permintaan maaf, Cut Tari sudah tidak pernah lagimuncul untuk keperluan berbelanja misalnya ke warung atau toko yang ada di sekitar kompleksperumahan.
Sebelumnya sering terlihat kalau belanja pagipagi, sendirian tapi sekarang gak lagi.Pokoknya setelah beredarnya video itu. Mungkin saja karena malu, ungkap salah seorangtetangganya.