Sidang Video Porno Ariel
Pengacara Optimis Ariel Bebas
Menjelang sidang lanjutan kasus asusila yang melibatkan Ariel Peterpan di PN Bandung lusa, tim kuasa hukum yakin Ariel bebas.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjelang sidang lanjutan kasus asusila yang melibatkan Ariel Peterpan di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Kamis (6/1/2011) lusa, pihak tim kuasa hukum masih yaki Ariel merasa yakin kliennya akan bebas dari semua tuntutan
Pada sidang lusa, agendanya adalah pembacaan tuntutan dari tim Jaksa Penuntut Umum (JPU). pada Kamis (6/1/2011) akan digelar pada pukul 09.00 WIB. Sidang nanti merupakan sidang pertama pada 2011 ini, sebelumnya Senin (3/1/2011) sidang Ariel libur.
Salah satu tim pengacara Ariel, Afrial Bonjol yang dihubungi Tribunnews, melalui selulernya Selasa(4/1/2011) pagi mengatakan bahwa pihaknya sangat optimis kliennya pasti akan bebas dari segala tuntutan hukum nantinya.
"Buat besok (pembacaan tuntutan oleh Jaksa Penuntut umum) kami yakin Ariel akan bebas dari tuntutan. Karena disini saya melihat jaksa itu masih fair ,profesional, objektif makanya saya yakin jaksa akan menuntut bebas," jelas Afrian.