Coming Soon
Robot Tangguh Setengah Manusia Beraksi dalam RoboCop
Perusahaan melihat kesempatan emas tersebut saat Alex Murphy mengalami luka parah ketika
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Film RoboCop bercerita dimana robot telah menjadi bagian dari kehidupan manusia di masa depan. Namun, Negara Adidaya Amerika Serikat menjadi satu-satunya negara yang tidak mempraktekkan hal ini dan seolah-olah sangat takut akan bahaya hal itu.
Dengan melihat di negara lain, hal ini memicu pemerintah untuk berpikir agar Amerika tidak menjadi negara tertinggal. Para ilmuwan yang bekerja akhirnya menemukan solusi untuk menanamkan robot ke tubuh manusia.
Sebuah bom mobil yang dipasang seorang polisi jahat yang dibayar oleh penjahat kelas kakap Detroit, Antoine Vallon menyebabkan polisi Detroit yang berdedikasi Alex Murphy--diperankan aktor tampan Joel Kinnaman--terluka parah. Hampir seluruh tubuhnya terbakar dan hanya menyisakan bagian tubuh vitalnya saja.
Kepolisian Detroit sempat kebingungan untuk memulihkan Alex Murphy.
Sementara itu di sisi lain, perusahaan multinasional kaya pusat teknologi robot, Omnicorp ingin membawa teknologi terbaru mereka yang kontroversial di dalam negeri.
Perusahaan melihat kesempatan emas tersebut saat Alex Murphy mengalami luka parah ketika bertugas. Kejadian ini dimanfaatkan OmniCorp untuk membuat RoboCop, separuh robot polisi dan separuh manusia.
Norton mengambil Alex Murphy untuk program RoboCop dan setelah mendapatkan persetujuan dari istri Murphy, Clara (Abbie Cornish) akhirnya Alex Murphy dilengkapi dengan tubuh RoboCop dan software, yang memberinya kemampuan lebih dalam hal komputasi informasi dalam otaknya.
Alex pada awalnya menolak kondisi saat ini, tetapi diyakinkan oleh Norton demi anak dan istri Alex. Di sinilah kemudian Alex Murphy menjalani berbagai tes kemampuannya dengan tubuh barunya dalam sebuah robot. Sebagai RoboCop, Alex terprogram untuk menjalankan tugasnya membasmi kejahatan yang terjadi di wilayah Detroit.
Sementara itu, sisi kemanusiaannya ternyata sempat membuat Alex bimbang antara kehidupan pribadinya bersama sang istri Clara dan putranya.
Film ini diikuti dengan aksi-aksi keren nan memukau Alex setelah dirinya menjadi RoboCop. Dilengkapi dengan pakaian robot hebat dan 'perlengkapan perang' nya yang luar biasa mumpuni.
Terselip juga adegan mengharukan kala Alex mengetahui bahwa anggota tubuhnya sudah tak lengkap lagi. Apalagi saat kali pertama bertemu istri dan anaknya setelah empat bulan menjalani perawatan di OmniCorp, dimana sang putra seperti asing dengan sosok sang ayah yang disayanginya.
Press screening film RoboCop berlangsung Jumat (7/2/2014) malam di Plaza Senayan XXI. Film berdurasi 118 menit ini diperankan oleh Joel Kinnaman sebagai Alex Murphy (RoboCop), Gary Oldman sebagai Dr. Dennett Norton, Michael Keaton sebagai Raymond Sellars, Samuel L Jackson sebagai Patrick "Pat" Novak dan Abbie Cornish sebagai Clara Murphy, istri Alex.
Film RoboCop akan rilis di bioskop 12 Februari mendatang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/tribunnews/foto/bank/originals/20140208_173110_poster-film-robocop_1.jpg)