Sabtu, 24 Januari 2026

Carissa Putri Degdegan Lama Tak Syuting

Carissa Putri rupanya tak sabar menanti proses produksi film pertamanya setelah empat tahun terakhir vakum di dunia yang membesarkan namanya.

Penulis: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Carissa Putri rupanya tak sabar menanti proses produksi film pertamanya setelah empat tahun terakhir vakum di dunia yang membesarkan namanya. Ia juga merasa degdegan. Maklum, ia sudah lama tak berakting dalam film.

"Saya degdegan, sudah lama banget enggak pernah akting," ucapnya ditemui semalam di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.

Makanya, ia memanfaatkan jadwal reading dengan maksimal. Ia menghapalkan dialog dan berusaha sebisa mungkin menghayati peran yang dipercayakan oleh sang sutradara, Hanung Bramantyo.

"Saya latihan tiap hari, kami reading. Ini belum syuting kan, ya mudah-mudahan lancar di depan kamera lagi, 4 tahun ludah lama," lanjut wanita berusia 30 tahun itu.

Diakuinya kembali berakting dalam film menjadi tantangan tersendiri. Sebab, tak gampang beradaptasi untuk akting di hadapan kamera. Apalagi, ia nanti syuting mengenakan hijab.

"Itu beda dengan kebiasaan sehari-hari (tanpa hijab)," tandasnya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved