Artis Berpolitik
Terjun ke Dunia Politik, Vicky Shu Ungkap Motivasinya Maju sebagai Wakil Rakyat dari Daerah Asalnya
Penyanyi Vicky Shu siap bertarung untuk memperebutkan kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Erlina Fury Santika
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Vicky Shu siap bertarung untuk memperebutkan kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
Terkait hal itu, ia mengaku tidak takut terjun ke dunia politik.
Karena baginya, yang perlu ditakuti adalah saat dirinya tak tidak berguna untuk banyak orang.
"Yang perlu ditakuti adalah ketika saya tidak berguna untuk banyak orang," ujarnya saat dihubungi TribunJakarta.com, Kamis (27/9/2018).
"Kalau mau berbuat baik kenapa kita harus takut," lanjutnya.
Vicky Shu menambahkan, baginya terjun sebagai penyanyi atau politisi sama-sama bagian dari seni.
"Buat saya sebagai penyanyi dan politis sama-sama seni. Sama-sama pengabdian dan melayani masyarakat," terang lulusan Ilmu Politik ini.
Saat ditanya apa yang membuat dirinya memilih bergabung ke politik praktis, ia mengaku ingin membantu orang lebih banyak.
"Saya sangat ingin membantu orang lebih banyak,"ujar ibu satu anak ini.
Artis Berpolitik
1. Gagal Jadi Caleg Sekarang Jabat Wasekjen Partai Gerindra, Ini Rekam Jejak Politik Ahmad Dhani |
---|
2. Pernah Gagal, Giring Ganesha Tak Kapok, Maju Lagi Jadi Caleg |
---|
3. Krisdayanti Unggah Foto Kader PDIP yang Lolos ke Senayan, Ashanty: Selamat Ibu Anggota DPR Kita |
---|
4. Terpilih Jadi Anggota DPR, Mulan Jameela Unggah Tentang Doa yang Diijabah |
---|
5. Wajah Baru di DPR RI, Mulan Jameela Akan Bareng Artis-artis Ini Berkantor di Senayan |
---|