Mantan Istri Sule Meninggal
Pesan Menohok Sule soal Teddy Sebut Lina Tak Dapat Harta: Silaturahmi ke Ibu Mertua!
Ayah Rizky Febian itu tampak geram dengan Teddy yang menyebut, Lina Jubaedah tak dapat harta gono-gini setelah bercerai.
TRIBUNNEWS.COM - Komedian Sule bereaksi keras tentang pernyataan suami almarhum Lina Jubaedah, Teddy.
Ayah Rizky Febian itu tampak geram dengan Teddy yang menyebut, Lina Jubaedah tak dapat harta gono-gini setelah bercerai.
Dilansir TribunJakarta dari kanal YouTube RCTI Infotainment pada Jumat (14/2), ayah anak empat itu menuturkan penjelasan soal harta gono-gini tersebut.
"Kalau dari pengadilan iya tidak mendapatkan, ya tapi saya kasih. Ya kalau proses persidangan almarhum di Pengadilan Agama Cimahi itu kan sebenernya temen-temen semua sudah mengikuti dari awal sampai putusan itu dibacakan kan," tegas Sule.
Lebih lanjut, Sule membeberkan beberapa aset yang telah diberikannya kepada Lina Jubaedah.
"Itu salah dong, itu salah. Rumah Panyawangan, ruko terus ada beberapa yang sudah dia miliki, dia bawa juga kok. Tanah, rumah dan lain-lain," ucap Sule.
Dengan berbagai aset yang dibawa Lina Jubaedah setelah bercerai, Sule menilai pernyataan Teddy tak benar.
"Gak kok, statement apa itu. Kalau menurut saya udah lah yang udah-udah. Gak usah membual ke mana aja kalau menurut saya," tegas Sule.
Mantan Istri Sule Meninggal
1. Rindu Pada Sang Mama, Rizky Febian Ingat Pelukan dan Tangis Haru Sebelum Lina Jubaedah Meninggal |
---|
2. Putri Delina Kunjungi Bintang Adiknya, Apa Kabar Anak Teddy dan Lina Usai 4 Bulan Tanpa Ibu? |
---|
3. Siapkan 10 Lawyer, Teddy Khawatir Warisan Lina Mantan Istri Sule Diambil Orang yang Tak Berhak? |
---|
4. Alasan Teddy Tunjuk 10 Lawyer untuk Urusi Warisan Lina Jubaedah, Lelah Difitnah |
---|
5. Teddy Sebut Urusan Warisan Lina Jubaedah untuk Anak-anak Sule Tertunda Karena Ada Wabah Covid-19 |
---|