Ririe Fairus Menolak Rujuk, Ayus Sabyan Pun Absen di Persidangan, Kemungkinan Cerai Verstek
Sudah dua kali sidang perceraian Ririe Fairus dan Ayus Sabyan ditunda. Teranyar sidang tersebut seharusnya digelar hari ini, namun ditunda 17 Maret.
TRIBUNNEWS.COM - Sudah dua kali sidang perceraian Ririe Fairus dan Ayus Sabyan ditunda.
Teranyar sidang tersebut seharusnya digelar hari ini, Rabu (3/3/2021). Namun, hakim menunda sidang hingga 17 Maret 2021.
Hal tersebut dipastikan Humas Pengadilan Agama (PA) Jakarta Utara, Agus Abdullah.
Dalam pernyataannya, ia juga menyinggung kemungkinan cerai secara verstek apabila Ayus kembali tidak menghadiri agenda sidang mendatang.
Sebagai informasi, putusan verstek adalah putusan yang dijatuhkan apabila tergugat tidak hadir atau tidak juga mewakilkan kepada kuasanya untuk menghadap, meskipun tergugat sudah dipanggil dengan patut.
Baca juga: Ririe Fairus Bongkar Hubungannya dengan Ayus Sejak Ramai Isu Selingkuh dengan Nissa Sabyan
"Bisa jadi (bercerai secara verstek). Kemungkinan kalau pada sidang selanjutnya tidak hadir, sekiranya majelis hakim sudah bisa memutus, Insya Allah perkara akan kami putus," ungkap Abdullah saat diwawancarai di PA Jakarta Utara, Rabu (3/3/2021).
Baca juga: Ayus Diisukan Selingkuh dengan Nissa Sabyan hingga Nikah Siri, Begini Respons Ririe Fairus
Ditambah, menurut Abdullah, Ririe sudah tidak ingin lagi rujuk dengan Ayus Sabyan meski Majelis Hakim telah menganjurkan untuk rujuk.
"Setiap kali tiap persidangan kami tanya, ya beliau sudah tidak ingin mempertahankan rumah tangganya dengan mas Ayus," ujar Abdullah.
Diketahui, hubungan rumah tangga keduanya retak dan diduga karena kehadiran orang ketiga yang disinyalir adalah Nissa Sabyan, rekan band Ayus.
Gugatan cerai sendiri dilayangkan Ririe alias Eri Fitriyah atas tergugat Ayus Sabyan sejak 27 Januari 2021.
Sedangkan, agenda persidangan hari ini hanya dihadiri Ririe Fairus dan tim kuasa hukumnya sendiri.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Sidang Dua Kali Ditunda, Ayus Sabyan dan Ririe Fairus Kemungkinan Cerai Verstek
Jadwal Imsak dan Buka Puasa DKI Jakarta, Senin 19 April 2021, Beserta Bacaan Niat & Doa Buka Puasa |
![]() |
---|
KSP: Kementerian Investasi Sudah Disusun Keorganisasiannya, Ya Harus Ada Menterinya |
![]() |
---|
Ada Tesla Cybertruck Dipamerkan Dalam Ajang IIMS 2021 |
![]() |
---|
Royalty Musik Kepada Ribuan Pencipta Lagu dan Ahli Waris Didistribusikan LMK KCI |
![]() |
---|
AP II Gandeng BNPT Perkuat Aspek Keamanan di Bandara Antisipasi Aksi Terorisme |
![]() |
---|