Senin, 13 Oktober 2025

Kabar Artis

Tak Gubris Ajakan Bertemu Hotman Paris, Livy Renata Beberkan Isi DM sang Pengacara Padanya

Selebgram Livy Renata membongkar isi direct message (DM) pengacara kondang Hotman Paris kepada dirinya yang ngotot mengajak untuk bertemu.

Tribunnews.com/ Ibriza
SELEBGRAM LIVY RENATA - Pengacara Hotman Paris, saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, pada Selasa (23/9/2025). Livy Renata membongkar isi direct message (DM) pengacara Hotman Paris kepada dirinya.  

Ringkasan Berita:
  • Selebgram Livy Renata tidak menggubris ajakan pengacara Hotman Paris lewat DM untuk bertemu.
  • Livy Renata membongkar isi DM Hotman Paris kepada dirinya sejak 2021.
  • Livy dan Hotman baru-baru ini akhirnya bertemu dan sempat foto bersama.

TRIBUNNEWS.COM - Sosok Hotman Paris kembali jadi sorotan setelah selebgram Livy Renata membongkar isi direct message (DM) sang pengacara kepada dirinya. 

Ternyata, Hotman Paris rajin mengirimkan DM ke Livy Renata dari tahun 2021.

Livy membagikan kisah tersebut melalui unggahan di Instagram story pribadinya @livyrenata, Minggu (12/10/2025).

Dalam unggahan tersebut, terlihat Hotman beberapa kali mengirim pesan yang berisikan ajakan bertemu.

Pengacara yang lahir di Laguboti, Sumatera Utara, 20 Oktober 1959 itu tampak ngotot mengajak Livy untuk bertemu meski tak digubris sang selebgram.

Hotman ingin mengajak perempuan berusia 23 tahun itu bertemu secara langsung untuk sekadar berbincang santai.

"Ngopi yok," pesan Hotman Paris kepada Livy, dikirim pada Februari 2022 lalu.

Pesan yang dikirimkan Hotman itu ternyata bukan satu-satunya. 

Dalam periode 2021 hingga 2025, Hotman Paris tercatat beberapa kali mengirimkan pesan serupa melalui DM. 

Pria lulusan S1 Hukum di Universitas Katolik Parahyangan, Bandung itu tampak tak menyerah meskipun belum mendapat respons langsung dari Livy Renata.

"Haiii. Halo," tulis Hotman.

Baca juga: Awal Perseteruan Livy Renata dengan Vilmei, Sebut Willie Salim Tak Punya Pacar hingga Minta Maaf

Tak hanya menyapa, Hotman Paris juga sempat mengirimkan video serta unggahan foto bersama para asisten pribadinya.

Hotman diketahui mengirim pesan secara berkala selama empat tahun terakhir.

Aktivitas tersebut bahkan berlanjut hingga Maret 2025, ketika ia kembali mengajak perempuan yang dikenal sebagai brand ambassador tim esports Alter Ego untuk bertemu.

Pada akhirnya, pertemuan terjadi tetapi bukan pertemuan pribadi.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved