Rabu, 21 Januari 2026

Indonesia Terbuka

Jorgensen Beberkan Penampilan Anthony

Meski main di Istora Senanya, Jorgensen tetap mampu membaca permainan pemuda yang menempati ranking ke-22 itu.

Penulis: Reynas Abdila
Tribunnews.com/Reynas Abdila
Tunggal putra Denmark, Jan O Jorgensen 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pebulutangkis urutan kelima dunia asal Denmark, Jan O Jorgensen kembali menghentikan langkah pemain muda Indonesia, Anthony Ginting pada ajang Indonesia Open 2016.

Bertandang ke Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jorgensen tetap mampu membaca permainan pemuda yang menempati ranking ke-22 itu.

"Anthony sekarang tampil lebih rileks, berbeda dengan di Piala Thomas, dia sepertinya bermain di bawah tekanan," kata Jorgensen, Rabu (1/6/2016).

Jorgensen membeberkan kondisinya yang saat itu padahal tengah mengalami cedera.

"Walaupun saat itu saya masih bergelut dengan cedera pangkal paha, namun Anthony masih belum bisa mengatasi," sebutnya.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved