Senin, 26 Januari 2026

Dortmund Buka Pintu untuk Kagawa

Presiden Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke mengatakan, Kagawa bakal disambut dengan tangan terbuka.

Editor: Dewi Pratiwi

TRIBUNNEWS.COM - Borussia Dortmund membuka pintu lebar-lebar bagi mantan pemainnya, Shinji Kagawa, jika ingin kembali ke Signal Iduna Park.

Presiden Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke mengatakan, gelandang serang berkebangsaan Jepang yang kini bermain untuk Manchester United itu bakal disambut dengan tangan terbuka.

"Pintu selalu terbuka untuk Shinji, walaupun transfer tidak menjadi isu saat ini," ujarnya seperti dikutip Bild.

Kagawa bergabung dengan United dari Dortmund pada musim panas 2012. Akan tetapi, pemain berusia 24 tahun itu mengalami beberapa masalah pada musim pertamanya di Old Trafford lantaran didera cedera.

Baru-baru ini Kagawa mengakui dia ingin kembali ke Dortmund di masa depan. Akan tetapi, Thomas Kroth, perwakilan Kagawa mengatakan, pemain yang masih punya tiga tahun kontrak dengan United itu membantah rencana pindah dalam waktu dekat.

"Saat ini, saya berharap Shinji tetap di Manchester United. Bagaimanapun, Anda tidak akan tahu apa yang bisa terjadi dalam sepak bola," ujarnya.

Pemain gelandang itu hanya tampil dalam 20 laga pada tahun pertamanya bersama United, dan mencetak 6 gol. Dia tak bisa tampil maksimal lantaran mengalami cedera lutut.

Padahal dalam dua musim bersama Dortmund, Kagawa tampil 49 kali dan mencetak 21 gol.

Selengkapnya di edisi cetak Berita Kota Super Ball

Sumber: Super Skor
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
23
15
5
3
42
17
25
50
2
Man. City
23
14
4
5
47
21
26
46
3
Aston Villa
23
14
4
5
35
25
10
46
4
Manchester United
23
10
8
5
41
34
7
38
5
Chelsea
23
10
7
6
39
25
14
37
© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved