Rabu, 14 Januari 2026

Liga Super Indonesia

PSM Belum Solid

Striker PSM Makassar Mario Costas menilai, sejauh ini timnya belum solid pada Indonesia Super League musim 2014.

Penulis: Deodatus Pradipto

TRIBUNNEWS.COM - Striker PSM Makassar Mario Costas menilai, sejauh ini timnya belum solid pada Indonesia Super League musim 2014.

Costas berharap, timnya akan meraih hasil yang lebih baik pada pertandingan-pertandingan selanjutnya. PSM menelan kekalahan 0-1, ketika menghadapi Persepam Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Selasa (11/2/2014).

Bagi PSM, kekalahan ini tidak mengangkat posisi mereka dari dasar klasemen sementara Wilayah Timur. Dari tiga laga yang sudah mereka jalani, PSM baru mengoleksi satu angka.

“Kesolidan tim ini sudah mulai terjalin secara baik. Kami optimistis akan berbuat lebih baik pada pertandingan selanjutnya,” ujar Costas.

Tiga hari mendatang, Juku Eja akan menghadapi Persela Lamongan. Enam hari kemudian, PSM akan menjamu Persiba Bantul. Kedua laga akan disiarkan langsung oleh K-Vision. (*)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved