Rabu, 5 November 2025

Liga Champions

Jens Keller Anggap Real Madrid Tim Terkuat Kedua Setelah Bayern Muenchen

Pujian dilontarkan pelatih Schalke 04 Jens Keller sebelum menjamu Real Madrid di Veltins Arena

Editor: Toni Bramantoro
zimbio.com
Jens Keller (tengah) 

TRIBUNNEWS.COM, SCHALKE - Pujian dilontarkan pelatih Schalke 04, Jens Keller sebelum menjamu Real Madrid di Veltins Arena, Rabu (26/2/2014) ini. Ia menyebut Madrid adalah satu dari dua tim terbaik di dunia saat ini.

"Setelah Bayern Munchen, mungkin Real Madrid adalah tim terbaik kedua di dunia saat ini. Mereka punya pemain-pemain luar biasa di setiap posisi dan karena itu laga ini akan sulit bagi kami," ungkap Keller.

Kontra Los Blancos, Keller menekankan pentingnya pertahanan mengingat sang lawan punya penyerang-penyerang kelas dunia yang sanggup meneror gawang Schalke.

"Kami harus kompak dalam bertahan demi meredam Madrid mencetak kemenangan di leg pertama ini," sambung dia.

Kendati demikian, sang pelatih berharap ada keajaiban sehingga timnya bisa mengantongi kemenangan di leg pertama ini.

"Saat ini kami berstatus sebagai tuan rumah dan ingin tampil berani tanpa bermain negatif kontra Madrid. Untuk bisa sukses, setiap pemain harus 100 persen. Setelah itu mungkin kami bisa berharap sedikit keajaiban," pungkas dia.

Duniasoccer/Jerry

Sumber: Duniasoccer.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved