Rabu, 5 November 2025

Liga Super Indonesia 2014

Tiga Pemain Semen Padang Absen saat Hadapi Gresik United

Tiga pemain itu adalah Hendra Bayauw, David Pagbe, dan Esteban Vizcarra.

Penulis: Sigit Nugroho
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-inlihat foto Tiga Pemain Semen Padang Absen saat Hadapi Gresik United
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia U-22, Hendra Bayauw berlatih dengan arahan pelatih Aji Santoso dan Widodo C Putro, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (6/9/2012). Timnas U-22 disiapkan untuk mengikuti turnamen SCTV Cup yang akan diikuti Timnas Indonesia senior, Malaysia, dan Korea Utara. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Pelatih Semen Padang, Jafri Sastra mengatakan, tiga pemainnya absen saat menjamu Gresik United di Stadion H Agus Salim, Sabtu (3/5/2014).

Tiga pemain itu adalah Hendra Bayauw, David Pagbe, dan Esteban Vizcarra. Bayauw absen akibat menjalani sanksi kartu merah yang diterimanya saat dikalahkan Arema Cronus 1-0.

Sedangkan Pagbe mengalami cedera hidung akibat berbenturan dengan pemain Arema. Sementara Vizcarra akibat cedera di betis setelah dilanggar gelandang Arema, I Gede Sukadana.

Meski demikian, Jafri tidak khawatir, karena dia siap memainkan pemain lain yang siap tampil, seperti Fahrizal Dillah, Airlangga, Ezequiel Gonzales, dan M Rizal sebagai pengganti Hendra Bayauw.

Untuk mengganti Esteban masih ada Jajang Paliama, Eka Ramdani, Ricky Akbar Ohorella, dan Stevie GM Bonsapia. Sedangkan untuk menggantikan David Pagbe masih ada Seftia Hadi, Yu Hyun Koo, Novan Setyo, dan Wahyu Wiji Astanto.

Sumber: Super Skor
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Borneo FC
8
8
0
0
17
3
14
24
2
Persija Jakarta
10
6
2
2
20
10
10
20
3
Malut United
10
6
2
2
19
12
7
20
4
Persib
9
6
1
2
14
6
8
19
5
Persita
10
5
3
2
14
10
4
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved