Kamis, 22 Januari 2026

Piala Dunia 2014

Alejandro Sabella: Argentina Telah Mencapai Target Minimum

Pelatih tim nasional Argentina Alejandro Sabella mengatakan timnya telah mencapai target minimum

Penulis: Abraham Utama
Editor: Sanusi
Jamie Squire/Getty Images South America
Alejandro Sabella dan Gonzalo Higuain 

TRIBUNNEWS.COM, BRASILIA - Pelatih tim nasional Argentina Alejandro Sabella mengatakan timnya telah mencapai target minimum mereka dengan melangkah ke semifinal Piala Dunia 2014. Tiket ke empat besar dipastikan setelah mereka menumbangkan Belgia 1-0, Sabtu (6/7/2014) kemarin.

"Kami telah mencapai target. Sekarang kami ingin lebih dari ini. Mari kita lihat, apakah kami bisa meraihnya," ujar Sabella usai pertandingan seperti dilansir Four Four Two.

Pencapaian ini membuat Sabella mengucapkan terima kasih kepada kapten Albiceleste Lionel Messi. Hingga babak 8 besar kemarin, penyerang bernomor punggung sepuluh ini telah menyumbangkan empat gol.

Pada ajang empat tahunan ini, Messi juga menyamai rekor 91 penampilan yang dikoleksi legenda hidup sepakbola Argentina, Diego Maradona.

"Messi bermain luar biasa. Di lapangan ia tidak hanya mencetak gol. Ia juga memberikan pengaruh besar. Setiap aliran bola dari Messi adalah harapan bagi kami," ungkap pelatih berusia 59 tahun itu.

Pada semifinal, Kamis (10/7/2014) nanti, Tim Tanggo akan bertemu musuh abadi mereka, Belanda. Laga tersebut akan menjadi ulangan pertarungan mereka pada final di Piala Dunia 1978. Ketika itu, Argentina menjadi juara dunia di tanah air mereka setelah melumat De Oranje 3-1 melalui babak perpanjangan waktu.

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
22
15
5
2
40
14
26
50
2
Man. City
22
13
4
5
45
21
24
43
3
Aston Villa
22
13
4
5
33
25
8
43
4
Liverpool
22
10
6
6
33
29
4
36
5
Manchester United
22
9
8
5
38
32
6
35
© 2026 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved