Minggu, 12 Oktober 2025

Transfer Pemain

Felipe Anderson, Gelandang Lazio yang Jadi Rebutan Man United, City, Chelsea, dan Liverpool

Bahkan keempat klub peminat pemain asal Brasil itu telah mengirimkan tim pemantau mereka masing-masing

Getty Images
Felipe Anderson. 

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan gemilang Felipe Anderson di musim 2014/15 bersama Lazio, ternyata telah memicu ketertarikan dari empat klub raksasa Premier League. Mereka adalah Manchester United, Manchester City, Chelsea, dan Liverpool.

Felipe Anderson kini telah menjadi bintang di skuat Lazio yang kini mampu bersaing di papan atas Serie A. Meskipun dalam 20 pertandingan yang dimainkannya di musim ini di Serie A, pemain berusia 21 tahun itu hanya mencetak enam gol.

Namun tidak dipungkiri lagi bahwa penampilan Felipe sebagai gelandang telah menjadi sorotan banyak klub dan media. Bahkan keempat klub peminat pemain asal Brasil itu telah mengirimkan tim pemantau mereka masing-masing untuk menyaksikkan laga kontra Fiorentina yang berhasil dimenangkan dengan skor 4-0.

Selain itu, Chelsea juga dikabarkan telah menyiapkandana sebesar 25 juta euro untuk bisa memiliki Felipe pada musim panas 2015 mendatang. Meskipun Lazio mendatangkan pemain kelahiran Brasilia itu dari Santos hanya sebesar delapan juta euro pada awal musim 2013/14.

Sumber: Bolanews.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
7
5
1
1
14
3
11
16
2
Liverpool
7
5
0
2
13
9
4
15
3
Tottenham
7
4
2
1
13
5
8
14
4
Bournemouth
7
4
2
1
11
8
3
14
5
Man. City
7
4
1
2
15
6
9
13
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved