Piala Eropa 2016
Zlatan Ibrahimovic Sebelumnya Juga Umumkan Gantung Sepatu Sebelum Lionel Messi
Piala Eropa 2016 ini berlangsung bareng dengan Copa Ameria Centenario 2016, dan menimbulkan banyak hal tidak terduga.
TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Piala Eropa 2016 ini berlangsung bareng dengan Copa Ameria Centenario 2016, dan menimbulkan banyak hal tidak terduga.
Mulai dari Islandia yang melaju ke perempat final usai mengalahkan Inggris, juga Italia yang sukses membalas dendam kepada Spanyol di Piala Eropa.
Sedangkan di Copa Amerika Centenario, Cile meraih trofi juara usai mengalahkan Argentina.
Tragisnya, ini merupakan kekalahan kedua Argentina dari Cile di final kompetisi antar negara di benua Amerika itu.
Kontan, usai gagal lagi memberikan trofi untuk negaranya, kapten Argentina yang merupakan peraih penghargaan pemain terbaik dunia lima kali, Lionel Messi, menyatakan dirinya pensiun dari timnas.
"Ini adalah final kami (melawan Cile), saya sudah mencoba (memenangkan trofi bersama Argentina), tetapi saya tidak pernah bisa," ucap Messi dilansir oleh Gazzetta World.
"Jadi saya pikir ini sudah berakhir, meski sulit, keputusan (pensiun) sudah saya ambil."
"Sekarang saya tidak akan mencoba lagi, dan tidak akan ada jalan kembali (ke timnas Argentina)," tegasnya.
Sebelum Messi, kapten timnas Swedia Zlatan Ibrahimovic juga mengumumkan dirinya bakal pensiun usai Piala Eropa kali ini.
"Pertandingan terakhir saya di Piala Eropa 2016 ini, akan jadi momen terakhir saya mengenakan jersey Swedia," tutur Ibra.
Ibra gagal membawa Swedia lolos dari babak penyisihan Grup E usai finis di posisi paling buncit