Rabu, 5 November 2025

Liga Inggris

Susunan Pemain dan Live Streaming Marine vs Tottenham Piala FA, Son dan Bale Hiasi Bangku Cadangan

Berikut susunan pemain dan link live streaming Marine vs Tottenham Piala FA putaran ketiga di beIN Sports 1.

NEIL HALL / POOL / AFP
Susunan Pemain dan Live Streaming Marine vs Tottenham Piala FA - Pelatih kepala Tottenham Hotspur Portugis Jose Mourinho (kiri) memeluk striker Tottenham Hotspur asal Korea Selatan Son Heung-Min (kanan) setelah peluit akhir pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Tottenham Hotspur dan Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium di London, pada 21 November , 2020. NEIL HALL / POOL / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Susunan pemain dan link live streaming Marine vs Tottenham Piala FA putaran ketiga di beIN Sports 1 melalui Vidio.com bisa diakses dalam berita ini.

Laga Marine vs Tottenham Piala FA akan digelar di Stadion Rosett Park, Senin (11/1/2021) pukul 00.00 WIB.

Pelatih Tottenham Jose Mourinho, tidak memainkan tim utama kala menghadapi tim kasta kedelapan dalam piramida sepak bola Inggris.

Nama Harry Kane tak ada dalam daftar skuat Mourinho, Son Heung-min dan Gareth Bale menghiasi bangku cadangan.

Baca juga: Tottenham Hotspur ke Final Piala Liga Inggris, Jose Mourinho Punya Rekor 100 Persen Juara

Baca juga: Fakta Menarik Kemenangan Liverpool Atas Aston Villa: Tajamnya Sadio Mane, The Reds Direpotkan Remaja

Susunan Pemain Marine vs Tottenham

Marine

Passant, Solomon-Davies, Joyce, Devine, Miley, Raven, Kengni, Hmami, Cummins, Hughes, Barrigan.

Pelatih: Kevin Lynch

Tottenham

Joe Hart, Alderweirld, Doherty, Rodon, Ben Davies, Sissoko, White, Gedson, Dele Alli, Lucas Moura, Vinicius.

Pelatih: Jose Mourinho

Marine merupakan tim dari Division One North West di Northern Premier League, yang merupakan kasta kedelapan dalam piramida sepak bola Inggris.

Melansir BBC, laga kontra Tottenham Hotspur akan menjadi pertandingan Piala FA pertama bagi Marine melawan tim papan atas.

Di atas kertas, Tottenham Hotspur memang unggul segalanya dari Marine.

Tak sedikit orang yang memprediksi tim arahan Jose Mourinho itu bakal menang mudah.

Meski demikian, bek Tottenham, Toby Alderweireld, membantah anggapan tersebut.

Pemain asal Belgia itu justru menilai Marine bisa memberikan kejutan dan mempersulit timnya.

"Anda diharapkan untuk menang, tetapi Anda tidak bisa benar-benar memenangi pertandingan dengan mudah," kata Toby Alderweireld dilansir dari Mirror.

"Kami memiliki tekanan, tetapi itu bagus karena jika tidak, Anda akan bermain dengan sedikit ceroboh."

"Semua orang menduga kami akan menang dengan mudah. Namun, itu tidak akan semudah yang mereka bayangkan."

"Bagi sebagian dari mereka (Marine) ini adalah pertandingan yang menentukan, jadi mereka akan melakukan segalanya untuk mempersulit kami," ujar Alderweireld.

Sementara itu, pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, senang bisa mendapat kesempatan melawan Marine. 

Meski ada jarak yang sangat besar antara Tottenham dan Marine, Mourinho tetap mempersiapkan timnya selayaknya akan menghadapi tim-tim besar. 

"Saya tidak berpikir mereka ingin melawan Tottenham U-23. Mereka ingin berhadapan dengan tim yang biasa mereka lihat dan kagumi, kami akan mengabulkannya," tutur Mourinho dilansir dari BBC. 

"Kami mempersiapkan laga ini dengan cara yang biasa kami lakukan menjelang lawan tim lainnya, tentu pada level yang berbeda." 

"Saya merasa sangat senang melawan Marine dan saya memahami mimpi mereka," ujar Jose Mourinho.

Live streaming Marine vs Tottenham >>>

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Menang Mudah Lawan Tim Kasta ke-8, Bisa Tottenham Hotspur?

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
10
8
1
1
18
3
15
25
2
Man. City
10
6
1
3
20
8
12
19
3
Liverpool
10
6
0
4
18
14
4
18
4
Sunderland
10
5
3
2
12
8
4
18
5
Bournemouth
10
5
3
2
17
14
3
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved