Liga Italia
Pernyataan Kontroverial Model Argentina yang Akan Dinikahi Bintang Juventus Paulo Dybala
Model cantik asal Argentina calon istri Paulo Dybala mengeluarkan pernyataan kontroversial, dia mengaku biseksual
TRIBUNNEWS.COM - Model Argentina, Oriana Sabatini mengakui dirinya biseksual. Kekasih Paulo Dybala ini tetap ingin berencana menikah dengan bintang Juventus tersebut.
Kekasih Paulo Dybala, Oriana Sabatini baru-baru ini mengakui orientasi seksualnya kepada khalayak umum.
Baca juga: Hasil Liga Italia Juventus Vs Bologna: Bianconeri Menang 2-0 di Kandang Lawan
Perlu diketahui bahwa Sabatini yang berprofesi sebagai mode, aktris dan penyanyi telah menjalin hubungan serius dengan Paulo Dybala dalam beberapa tahun terakhir.
Ia adalah keponakan dari mantan petenis Argentina, Gabriela Sabatini.
Dalam sesi QnA di instagram beberapa hari lalu, Oriana Sabatini menjawag orientasi seksualnya ketika ditanya apakah dirinya biseksual atau tidak oleh seorang follower.
Baca Juga: Soal Cicilan Achraf Hakimi, Real Madrid Klarifikasi Hubungan dengan Inter Milan
Tanpa ragu, Sabatini tak menampik jika dirinya adalah seorang biseksual.
Biseksual adalah orang-orang yang memiliki ketertarikan yang sama kuat pada laki-laki dan perempuan, baik secara emosional, romantis, intelektual, dan/ atau seksual.
"Benarkah, jika saya harus melabeli saya sendiri, saya yakin ya, saya seorang biseksual," kata Sabatini dilansir BolaSport.com dari The Sun.
Sebelumnya, Sabatini memang sudah memberikan pernyataan bahwa dirinya memiliki ketertarikan kepada perempuan.
Liga Italia
1. Gaya Main Inter Milan Dicap Kuno, Liga Italia Malah Jadi Mainan Baru Nerazzurri |
---|
2. Kepingan Tim Inter Milan Belum Sempurna, Trofi Liga Champions Sulit Diamankan |
---|
3. Aksi Cristiano Ronaldo Buang Seragam Juventus dan Ball Boy yang Beruntung |
---|
4. Soal Ketertarikan AC Milan, Josip Ilicic Beri Jawaban Ngambang, Harapan Rossoneri Melayang? |
---|
5. Kecaman Si Bengal Cassano kepada Conte: Inter Milan Bisa Raih Scudetto, Tapi Mainnya Jelek |
---|