Nick Kuipers Sudah Hadir di Sesi Latihan Persib Bandung Bikin Senang Robert Rene Alberts
Robert Rene Alberts mengabarkan situasi Wander Luiz yang masih tertahan di negara asalnya, Brasil.
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengabarkan situasi Wander Luiz yang masih tertahan di negara asalnya, Brasil.
Robert mengungkapkan, penyerang andalannya itu sudah masuk tahap akhir pengurusan administrasi sebelum terbang ke Indonesia.
"Saya harap awal pekan depan semua dokumen sudah selesai untuk Luiz. Dia sudah siap untuk terbang kapanpun," ujar Robert di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (6/3/2021).
Namun ketika dokumen lengkap, Wander Luiz tidak serta-merta bisa langsung terbang ke Indonesia untuk bergabung bersama tim.
Ada sejumlah prosedur yang harus dijalani pemilik nomor punggung 9 itu karena ancaman Covid-19 belum usai.
Dia harus lebih dulu menjalani karantina di Brasil sebelum terbang ke Indonesia.
Di Indonesia, setidaknya butuh 10 hari karantina sebelum bisa melenggang ke Bandung.
Jadi setidaknya kedatangan Wander Luiz masih sekitar 14 hari lagi.
"Ada virus covid yang baru dan kami harus tetap waspada, kami harus memastikan ketika dia datang dalam kondisi yang bersih dan sehat," ucapnya.
"Kami masih menantinya, dan yang terpenting ketika dia datang ke Indonesia harus dalam kondisi sehat dan kita lihat apa yang terjadi nanti," ujarnya.
Robert Rene Alberts
Wander Luiz
Korupsi Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)
Covid-19
Nick Kuipers
Larangan Mudik 6-17 Mei 2021, Polisi Beberkan Sanksi Travel Gelap dan Pemudik Lewat Jalur Tikus |
![]() |
---|
LIVE Streaming Sidang Isbat Awal Ramadhan 2021, Cek Hasil dan Ini Lokasi Pemantauan Hilal |
![]() |
---|
60 Ucapan Selamat Puasa Ramadhan, Marhaban ya Ramadhan, Kirim ke WA atau Jadi Status di Medsos |
![]() |
---|
CEK HASIL Sidang Isbat 1 Ramadhan 1442 H/2021 di Link Berikut Ini, Akan Digelar Sore Ini |
![]() |
---|
Dihipnotis Uya Kuya, Kebohongan Roger Danuarta Terungkap, Cut Meyriska Syok |
![]() |
---|