Senin, 3 November 2025

Liga Italia

Sorotan Liga Italia: Giroud Belum Bisa Buang Sial, Singgasana AC Milan Jadi Pertaruhan

Olivier Giroud belum berhasil mengakhiri tabunya mencetak gol bagi AC Milan di luar Stadion San Siro pada gelaran Liga Italia.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
tangkap layar/sempre Milan
Selebrasi penyerang Olivier Giroud dan pemain AC Milan seusai menang atas rival sekota mereka, Inter Milan dalam derbi bertajuk derby della madoninna, Ahad (6/2/2022) dini hari WIB 

TRIBUNNEWS.COM - Olivier Giroud belum bisa membuang sial jelang laga tandang AC Milan di pekan ke-26 Liga Italia.

AC Milan dijadwalkan melakoni laga away melawan Salernitana di Stadion Arechi, Minggu (20/2/2022) pukul 02.45 WIB.

Rossoneri jelas membidik kemenangan untuk laga akhir pekan ini. Di atas kertas, Olivier Giroud dkk diunggulkan untuk meraup poin penuh.

Laga melawan Salernitana yang berstatus debutan di Serie A tergolong krusial bagi AC Milan.

Baca juga: Berita AC Milan, Franck Kessie Bikin Keki, Jordan Veretout Jadi Serep Jika Renato Sanches Jual Mahal

Baca juga: Kematangan Rafael Leao di AC Milan, Kesabaran Stefano Pioli dan Bantuan Ibrahimovic

MILAN, ITALIA - FEBRUARI 5: Olivier Giroud dari AC Milan melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam aksinya pada pertandingan sepak bola kejuaraan Serie A Italia FC Internazionale vs AC Milan di Stadion San Siro di Milan, Italia pada 05/02/22 Piero Cruciatti / Anadolu Agen
MILAN, ITALIA - FEBRUARI 5: Olivier Giroud dari AC Milan melakukan selebrasi setelah mencetak gol dalam aksinya pada pertandingan sepak bola kejuaraan Serie A Italia FC Internazionale vs AC Milan di Stadion San Siro di Milan, Italia pada 05/02/22 Piero Cruciatti / Anadolu Agen (Piero Cruciatti / ANADOLU AGENCY / Anadolu Agency via AFP)

Pasalnya, singgasana Rossoneri di tabel klasemen Liga Italia menjadi taruhannya.

Skuat besutan Stefano Pioli menyandang status Capolista alias penghuni urutan pertama di clasifica Liga Italia.

Klub kesayangan Milanisti ini membukukan 55 poin.

Namun yang patut AC Milan waspadai adalah tekanan dari pesaing terdekatnya, Inter Milan.

Nerazzurri berada di urutan kedua dan hanya berselisih satu poin saja dari Rossoneri.

Terlebih lagi, Lautaro Martinez cs masih menyimpan satu pertandingan yang belum dilakoni.

Ketatnya persaingan gelar juara Liga Italia melawan Inter membuat AC Milan wajib meraih kemenangan demi kemenangan.

Sayangnya, dalam laga tandang nanti, Rossoneri belum bisa memainkan Zlatan Ibrahimovic yang masih mengalami cedera.

Sebagai gantinya, Pioli memiliki Olivier Giroud untuk diplot sebagai ujung tombak penyerangan.

Jika direview secara keseluruhan, mantan pemain Chelsea ini tampil mengesankan di tahun pertamanya bersama AC Milan.

Selebrasi penyerang Olivier Giroud dan pemain AC Milan seusai menang atas  rival sekota mereka, Inter Milan dalam derbi bertajuk derby della madoninna, Ahad (6/2/2022) dini hari WIB
Selebrasi penyerang Olivier Giroud dan pemain AC Milan seusai menang atas rival sekota mereka, Inter Milan dalam derbi bertajuk derby della madoninna, Ahad (6/2/2022) dini hari WIB (tangkap layar/sempre Milan)

Ketika bermain di San Siro, pemain asal Prancis tersebut sudah membukukan 10 gol.

Namun keterbalikannya ketika AC Milan sedang melakoni laga di luar San Siro, Giroud sama sekali belum bisa pecah telur.

Tentu saja catatan ini tidak termasuk ketika AC Milan mengalahkan Inter Milan dengan skor 2-1. Dua gol yang dibukukan Giroud tercipta di San Siro, meski statusnya Rossoneri sebagai tim tamu.

Dikutip dari laman Sempre Milan, 'kesialan' ini menjadi musuh terbesar bagi Giroud untuk jelang laga melawan Salernitana.

Dia wajib mengatasi tabu paceklik gol saat melakoni pertandingan tandang di luar San Siro.

Memang Rossoneri memiliki pemain yang bisa dijadikan mesin gol seperti Rafael Leao, Brahim Diaz maupun Alexis Saelemaekers.

Akan tetapi tugas striker yang diemban Giroud jelas bertumpu pada torehan golnya.

Sang bomber jelas dituntut untuk segera membuka rekening gol di laga luar Stadion San Siro.

Jika dia tidak bisa mengatasi 'tabunya' ini, menjadi masalah besar bagi Rossoneri yang berjuang mempertahankan posisinya sebagai pemuncak klasemen.

(Tribunnews.com/Giri)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
10
7
1
2
16
8
8
22
2
Inter Milan
10
7
0
3
24
12
12
21
3
AC Milan
10
6
3
1
15
7
8
21
4
Roma
10
7
0
3
10
5
5
21
5
Bologna
10
5
3
2
16
8
8
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved