Liga Inggris
Nama Steven Gerrard Trending Topic, Fans Liverpool Sebut-sebut Namanya, Memohon Gerrard Lakukan Ini
Takdir Steven Gerrard rupanya selalu berkaitan dengan Liverpool. Dia kembali menjadi orang yang paling diharapkan pendukung Liverpool di laga terakhir
TRIBUNNEWS.COM, LONDON- Takdir Steven Gerrard tampaknya masih selalu berkaitan dengan Liverpool. Dia kembali menjadi orang yang paling diharapkan pendukung Liverpool menjelang laga terakhir.
Meski kali ini Steven Gerrard melatih Aston Villa, namun pertandingan terakhirnya melawan Manchester City akan menjadi penentu keberhasilan Liverpool menjuarai Liga Premier musim ini.
Untuk jadi juara, Liverpool tidak bisa hanya mengandalkan kemenangan atas Wolves di laga terakhir.
Jika mereka menang dengan skor 100-0 pun itu tidak akan cukup bagi mereka untuk jadi juara Liga premier.
Dibutuhkan syarat lain, di mana di sana ada peran besar dari Steven Gerrard.
Pendukung Liverpool memohon kepada Gerrard agar membawa Aston Villa, tim yang dilatihnya bisa menang atas Manchester City.
Tidak usah banyak-banyak, tapi cukup Aston Villa menang dengan skor 1-0 saja itu sudah cukup bagi The Reds untuk bisa mengangkat trofi Liga Premier jika mereka menang atas Wolves.
Inilah yang membuat nama Steven Gerrard sempat viral pada Rabu (18/5/2022) pagi. Para pendukung Liverpool memohon agar Gerrard bisa menang atas Man City.
Salah satu memori yang paling dikenang adalah saat Gerrard yang menjadi bintang Liverpool tergelincir lalu bola dengan cepat direbut Demba Ba dari Chelsea sehingga Liverpool kebobolan pada laga penting melawan Chelsea.
"Steven Gerrard, Anda membuat saya jatuh cinta dengan Liverpool dan mengagumi Anda".
"Kami mohon, buat kami semua akan menangis bahagia pada hari Minggu, dengan mengambil poin dari Manchester City".
"Tidak ada "Gerrard tergelincir" atau "dia tidak memiliki gelar Liga" akan terdengar lagi.
"Semuanya tergantung Anda," tulis akun penggemar Liverpool, KIopptinho·
"Menantikan Steven Gerrard untuk mencoba menyelamatkan Liverpool. Ini mengenang masa seperti ketika aku anak kecil lagi," tulis akun juza_23.
"Sungguh menakjubkan penutup musim ini. Mungkinkah Steven Gerrard akhirnya memenangkan gelar Liga Premier untuk LFC?" tulis akun Twitter Gary Lineker.
"Seorang pemain Manchester City tergelincir untuk membiarkan Phillipe Coutinho berlari, untuk mencetak gol bagi Aston Villa asuhan Steven Gerrard, untuk memberi Liverpool gelar Liga Premier akan - mengingat konteksnya - menjadi kisah terbesar dalam sejarah olahraga," tulis akun Adam Rowe.
3 Cara Liverpool Merebut Juara Liga Premier dari Manchester City, Ini 3 Jalan The Reds Juara
Manchester City memiliki peluang lebih besar untuk menjadi juara Liga Premier. Syaratnya dengan memenangkan pertandingan terakhir melawan Aston Villa.
Namun, Liverpool juga punya peluang untuk menjadi juara Liga Premier jika Man City gagal memenangkan pertandingan terakhir.
Liverpool bisa memenangkan gelar juara Liga Premier dengan tiga cara.
Satu cara Liverpool jadi juara lebih realistis daripada dua cara lainnya.
Jika Liverpool mengalami kekalahan dari Wolves, maka perburuan gelar juara mereka akan berakhir.
Ini tiga cara Liverpool Jadi juara:
1. Liverpool rebut gelar juara dengan keunggulan poin
Syaratnya adalah Liverpool menang melawan Wolves DAN Man City seri atau kalah melawan Aston Villa.
Cara ini lebih mungkin terjadi dari pada dua cara lainnya.
2. Liverpool memenangkan gelar dengan selisih gol
Liverpool seri melawan Wolves DAN Man City kalah vs. Aston Villa dengan 7+ gol [Liverpool memenangkan gelar dengan selisih gol]
3. Liverpool memenangkan gelar dengan gol yang dicetak tiebreak
Liverpool seri melawan Wolves DAN Man City kalah melawan Aston Villa dengan mencetak 6 gol DAN Liverpool mencetak 5 gol atau lebih [Liverpool memenangkan gelar berdasarkan gol yang dicetak].
Jelas dua cara yang kedua dan ketiga sangat tidak mungkin terjadi.
Laga Playoff Tidak Masuk Akal
Liga Premier memiliki tingkat persaingan yang paling ketat pada musim ini.
Beberapa pengamat mengungkapkan kemungkinan penentuan juara Manchester City dan Liverpool akan melalui pertandingan playoff untuk menentukan siapa juara Liga Premier musim ini.
Tapi peluang untuk terjadi pertandingan playoff tersebut sangat kecil.
Pertandingan Playoff penentuan juara Liga Premier ini Lebih sulit terjadi daripada dua kemungkinan lainnya; Manchester City menjadi juara atau pun Liverpool menjadi juara.
Pertandingan playoff Liga Premier bisa terjadi dengan syarat pada pertandingan terakhir ini terjadi hal-hal sebagai berikut:
1. Manchester City harus kalah dengan skor 0-6 melawan Aston Villa.
2. Liverpool harus bermain imbang 5-5 melawan Wolves.
Jika dua hal itu terjadi maka juara Liga Premier akan ditentukan melalui pertandingan playoff untuk menentukan siapa yang menjadi juara.
Klasemen Sementara
Di klasemen sementara menjelang satu pertandingan terakhir, Manchester City masih unggul 1 poin dari Liverpool.
City mengumpulkan 90 poin dari 37 pertandingan, mereka mencetak 96 gol dan kebobolan 24 gol. Sehingga selisih gol tim itu sebesar 72.
Sedangkan Liverpool mengumpulkan 89 poin dari 37 pertandingan, mereka mencetak 91 gol dan kebobolan 25 gol. Sehingga selisih gol tim itu sebesar 66.
Klasemen Liga Premier
No Tim Poin Game S.Gol Gol
1 Man City 90 37 +72 96
2 Liverpool 89 37 +66 91
Satu putaran terakhir Liga Premier, masing-masing tim akan menghadapi pertandingan terakhir.
Man City akan menghadapi Aston Villa, tim yang dilatih oleh Legenda Liverpool Steven Gerrard.
Sedangkan Liverpool akan menghadapi Wolves, tim yang dilatih oleh Bruno Lage.
Mungkinkah ada playoff penentuan gelar antara Liverpool dan Man City?
Jika tim selesai imbang pada poin (90 poin), selisih gol sama-sama di angka +66 (tiebreaker pertama) dan gol yang dicetak (tiebreaker kedua), makan akan ada playoff satu pertandingan untuk menentukan pemenang gelar juara Liga Premier.
Tetapi hasil imbang Liverpool dengan skor tinggi 5-5 atau lebih, dan kekalahan Man City dengan enam gol tampaknya adalah sesuatu yang tidak masuk akal.
Jika poinnya sama kuat maka The Citizens akan lebih berpeluang mengklaim gelar juara berdasarkan selisih gol yang besar.