Liga Inggris
Tak Peduli Arsenal Gila Belanja, Ben Foster Anggap Meriam London Pasti Gagal ke Liga Champions
Ben Foster yang saat ini masih mengganggur tanpa klub memprediksi Arsenal masih akan gagal dalam menuntaskan misinya meraih tiket Liga Champions.
TRIBUNNEWS.COM - Ben Foster yang saat ini masih mengganggur tanpa klub memberikan penilaian menarik terkait aktifitas belanja yang dilakukan Arsenal pada musim panas ini.
Kiper yang musim lalu membela Watford itu mengaku antusias dengan pergerakan Arsenal dalam berburu pemain baru di jendela transfer kali ini.
Hanya saja, Foster masih yakin bahwa Arsenal akan kembali gagal mengamankan tiket Liga Champions pada musim depan.
Baca juga: Arsenal Musim Ini, Skuat Harapan dan Impian Edu bersama Mikel Arteta
Seperti diketahui Arsenal sejauh ini masih menjadi klub paling loyal dalam berbelanja pemain baru.
Tercatat sudah lima nama pemain berkualitas sudah didatangkan Arsenal di bawah asuhan Mikel Arteta.
Kelima nama tersebut yakni Gabriel Jesus, Aleksandr Zinchenko, Marquinhos, Fabio Vieira, dan Matt Turner.
Setelah mendapatkan lima nama pemain baru tersebut, Arsenal diyakini masih belum berhenti untuk berburu pemain baru.
Pemain seperti Youri Tielemans diyakini telah menjadi target Arsenal berikutnya pada musim panas ini.
Pergerakan menawan yang dilakukan Arsenal pada bursa transfer kali ini pun mendapatkan tanggapan menarik dari Ben Foster.
Tanggapan Foster soal Agresifitas Arsenal Berburu Pemain Anyar
Awalnya, Foster memuji apa yang telah dilakukan Arteta sejauh ini dalam membangun kekuatan Arsenal.
Eks kiper West Brom itu yakin sepenuhnya penandatangan pemain baru yang dilakukan Arsenal akan mampu menambah kekuatan tim tersebut.
Tak hanya itu, Arsenal diprediksi bisa mengalahkan tim besar lebih banyak dengan kekuatan yang mereka miliki saat ini.
"Saya pikir Arsenal akan memiliki musim yang bagus dan memenangkan pertandingan besar melawan tim hebat," ujar Foster melalui channel Youtube pribadinya.
Hanya saja setelahnya anggapan remeh tiba-tiba dilancarkan Foster saat ia menilai skuat Arsenal saat ini masih belum cukup.
Belum cukup dalam artian mengamankan tiket Liga Champions musim depan.
"Tetapi, saya pikir mereka akan kembali kehilangan tempat Liga Champions lagi," sindir Foster.
Dengan label tim terboros, Arteta memang dituntut harus bisa mengoptimalkan skuatnya untuk bisa meraih hasil positif sepanjang kompetisi pada musim baru.,
Konsistensi permainan dan aspek mentalitas akan berpengaruh cukup besar dalam perjuangan Arsenal pada musim ini termasuk berjuang meraih tiket Liga Champions.
Terpelesetnya Arsenal pada pekan-pekan terakhir musim lalu yang berujung kegagalan meraih tiket Liga Champions tentu tak boleh diulangi lagi pada musim ini.
Dengan kekuatan yang dimiliki Arsenal sekarang, tentu Arteta seharusnya bisa membawa timnya bermain lebih baik agar bisa mendapat jaminan tiket Liga Champions musim depan.
Layak dinantikan sejauh mana perjuangan Arteta bisa melambungkan prestasi timnya dalam mengarungi kompetisi musim ini.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)