Minggu, 9 November 2025

Liga Inggris

Siuman dari Operasi, Pep Guardiola Pusing Lihat Jadwal Padat Manchester City

Pascaoprasi punggung, Pep Guardiola langsung diterpa dengan agenda berat Manchester City pada pekan depan.

Thomas COEX / AFP
Pep Guardiola saat konferensi pers Manchester City menjelang pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions (8 Mei 2023). Kini Pep Guardiola dipusingkan dengan agenda setelah kembali melatih pasca-operasi punggung. 

TRIBUNNEWS.COM - Pep Guardiola baru kembali melatih Manchester City pasca-jeda internasional FIFA Matchday September 2023.

Sebelumnya Pep Guardiola harus istirahat total selepas menjalankan operasi sakit punggung yang dideritanya bertahun-tahun.

Kini setelah kembali bersama Manchester City, Pep Guardola dipusingkan dengan agenda padat The Citizens ke depan.

Hal tersebut disampaikan Pep Guardiola selepas membawa Manchester City menang dengan skor 1-3 atas West Ham United pada pekan ke-6 Liga Inggris, Sabtu (16/9/2023).

Manajer Manchester City Pep Guardiola saat konferensi pers Manchester City menjelang pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions UEFA melawan Real Madrid CF di stadion Santiago Bernabeu di Madrid pada 8 Mei 2023. Thomas COEX / AFP
Pep Guardiola saat konferensi pers Manchester City menjelang pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions (8 Mei 2023). Kini Pep Guardiola kembali pasca-operasi punggung. (Thomas COEX / AFP)

Dilansir laman Mancity.com, Pep Guardiola mengungkapkan kegundahannya menatap laga ke depan.

Pep Guardiola menyoroti absennya sederet pemain menjadikan jadwal pada Man City terasa berat.

Perlu diketahui, terdapat total lima pemain Man City yang sedang dalam perawatan.

Ialah Kevin de Bruyne, John Stones, Mateo Kovacic, Jack Grealish hingga Zack Steffen.

Walhasil Pep Guardiola memberikan sinyal menghemat energi pemain untuk interval tiga laga beruntun dalam satu pekan.

Perlu diketahui Man City memiliki jadwal melawan Red Stars di Liga Champions (20/9), melawan Nottingham Forest pada lanjutan Liga Inggris (23/9) serta melawat ke markas Newcastle United untuk Carabao Cup (28/9).

"Menjadi masalah ketika banyak cedera, efeknya akan terlihat dalam tiga, empat, atau lima pertandingan," ujar Pep Guardiola dalam sesi konfrensi pers pascalaga West Ham vs Man City (16/9/2023).

"Untuk Carabao Cup, kami harus bertandang ke Newcastle. Saya minta maaf karena akan memainkan tim kedua."

"Itu karena beberapa pemain harus disimpan untuk berikutnya."

"Kevin de Bruyne masih absen, John Stones masih absen, Kovacic saya tidak tahu, Jack Grealish saya tidak tahu."

"Oleh karena itu sekarang tinggal istirahat, memulihkan diri dengan baik, berlatih dengan bugar dan berusaha tiba di hari pertandingan dalam kondisi sebaik mungkin," tegas Pep Guardiola.

Adapun selain badai cedera, Pep Guardiola juga menyoroti staminan pemain pascamembela negara dalam agenda FIFA Matchday.

Tentunya hal tersebut sangat menguras tenaga, terlebih harus kembali ke klub masing-masing dengan perjalanan yang tidak dekat.

"Para pemain ini bermain 90 menit untuk tim nasional dan melakukan perjalanan seperti dari Bolivia dan Ederson dari Brasil."

"Ini sangat melelahkan bagi mereka."

"Lihat saja berapa banyak cedera yang dialami semua tim."

"Kami ingin memperlakukan para pemain dengan cara yang tidak baik."

"Kami sangat tidak bertanggung jawab dalam memperlakukan para pemain," tutup Pep Guardiola.

Jadwal Manchester City

(Rabu, 20 September 2023)

Liga Champions: Manc City vs Red Star

Kick-off: 02.00 WIB

(Sabtu, 23 September 2023)

Liga Inggris: Man City vs Nottingham Forest

Kick-off: 11.00 WIB

(Kamis, 28 September 2023)

Carabao Cup: Newcaslte vs Man City

Kick-off: 02.00 WIB

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
11
8
2
1
18
3
15
26
2
Man. City
10
6
1
3
20
8
12
19
3
Sunderland
11
5
4
2
12
8
4
19
4
Tottenham
11
5
3
3
19
10
9
18
5
Liverpool
10
6
0
4
18
14
4
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved