Sabtu, 8 November 2025

Liga Champions

Hasil Liga Champions: Bawa Barcelona Menang Telak, Robert Lewandowski Ikuti Rekor Ronaldo & Messi

Striker Barcelona, Robert Lewandowski mengikuti rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Liga Champions.

Josep LAGO / AFP
Penyerang Barcelona asal Polandia #09 Robert Lewandowski (kanan) merayakan bersama penyerang Barcelona asal Brasil #11 Raphinha dan bek Barcelona asal Portugal #02 Joao Cancelo setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA hari pertama 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Striker Barcelona, Robert Lewandowski mengikuti rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di Liga Champions.

Hasil Liga Champions antara Barcelona vs Antwerp FC di Estadio Olimpico Lluis Companys, Rabu (20/9/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 5-0.

Pada pertandingan tersebut, Robert Lewandowski turut menyumbang satu gol pada menit ke-19.

Sementara empat gol lainnya dicetak oleh brace dari Joao Felix (11' dan 66), gol bunuh diri Jelle Bataille (22'), dan Gavi (54').

Baca juga: Rekap Hasil Liga Champions: AC Milan Telan Tren Buruk, Barcelona dan Man City Pecundangi Tim Gurem

Atas kemenangan telak tersebut, Barcelona saat ini memuncaki klasemen Grup H Liga Champions sementara.

Tim asuhan Xavi Hernandez itu unggul dalam hal produktifitas gol ketimbang FC Porto yang berada di peringkat kedua.

Namun terdapat hal menarik lainnya dalam kemenangan telak Barcelona tersebut, yakni Robert Lewandowski yang mengukir rekor mentereng setelah mencetak gol.

Dilansir ESPN, Lewandowski resmi mencatat rekor sebagai 1 dari 3 pemain yang bisa menembus raihan 100 gol di kompetisi antarklub Eropa.

Hal itu membuat Lewandowski mengikuti jejak Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Dalam rekor ini, Cristiano Ronaldo paling terdepan dengan catatan 145 gol sepanjang karier di pentas Eropa.

Kemudian disusul oleh Lionel Messi yang mengoleksi 132 gol.

Selain itu, Robert Lewandowski juga menyamai catatan gol Lionel Messi di Liga Champions sejak musim 2011/2012.

Lewandowski telah mencetak 92 gol di Liga Champions sejak musim 2011/2012.

Tak puas dengan rekor catatan tersebut, mantan pemain Bayern Munchen itu juga memecahkan rekor sebagai pemain tertua yang mencetak gol untuk Barcelona di Liga Champions.

Dilansir Goal Intennational, Lewandowski mencetak gol di usia 35 tahun dan 29 hari.

Catatan tersebut melewati rekor dari Gerard Pique ketika jumpa Dynamo Kiev pada 2021 (34 tahun dan 260 hari).

Ulasan Jalannya Pertandingan

Di awal babak pertama, Antwerp menciptakan peluang pertama, tapi belum berhasil membelah pertahanan Barcelona.

Empat menit setelah kick-off, Joao Felix melakukan solo run, namun ia gagal meaksimalkan peluang karena berhasil diadang pemain Antwerp.

Upaya Barcelona membuka keunggulan membuahkan hasil pada menit 11.

Berawal dari satu dua sentuhan pemain Barcelona di lini tengah yang dikreatori Gundogan.

Mantan pemain Manchester City itu memberi umpan melebar ke arah Joao Felix.

Felix menerima bola. Dia melewati satu adangan pemain Antwerp lalu menendang bola ke arah tiang dekat yang gagal diantisipasi penjaga gawang Antwerp, Butez.

Skor 1-0 untuk Barcelona.

Penyerang Barcelona Portugal #14 Joao Felix selebrasi
Penyerang Barcelona Portugal #14 Joao Felix merayakan setelah mencetak gol kelima timnya selama pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023.

Tak butuh waktu lama bagi Barcelona untuk menggandakan keunggulan.

Joao Felix mendapat umpan terobosan dari rekannya, Frengki de Jong ke kotak penalti.

Mantan pemain Atletico Madrid itu berhasil mengontrol bola, dia melepaskan umpan silang ke arah tiang jauh.

Umpan tersebut disontek Lewandowski yang lolos dari kawalan pemain Antwerp.

Skor 2-0 untuk keunggulan Barcelona.

Penyerang Barcelona asal Polandia #09 Robert Lewandowski (kanan) merayakan bersama penyerang Barcelona asal Brasil #11 Raphinha dan bek Barcelona asal Portugal #02 Joao Cancelo setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA hari pertama 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023.
Penyerang Barcelona asal Polandia #09 Robert Lewandowski (kanan) merayakan bersama penyerang Barcelona asal Brasil #11 Raphinha dan bek Barcelona asal Portugal #02 Joao Cancelo setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA hari pertama 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023. (Josep LAGO / AFP)

Hanya selang empat menit, giliran Raphinha yang membobol gawang Butez.

Raphinha melepaskan umpan lambung dari sisi kanan di dalam kotak penalti. Umpan tersebut mengenai pemain Antwerp, Bataille yang kemudian merubah arah laju bola.

Bola meluncur ke sisi tiang jauh gawang Butez, sempat mengenai mistar gawang sebelum mengarah ke dalam.

Unggul tiga gol anak asuh Xavi Hernandez bermain lebih tenang dengan intensitas pertandingan yang tidak terlalu tinggi.

Hanya sesekali gencatan senjata yang dilakukan Lewandowski dan kolega, tapi belum berhasil menjadi gol.

Hingga jeda babak pertama, Barcelona unggul 3-0 dari Antwerp.

Penyerang Barcelona asal Portugal #14 Joao Felix merayakan setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023.
Penyerang Barcelona asal Portugal #14 Joao Felix merayakan setelah mencetak gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola Grup H hari putaran pertama Liga Champions UEFA 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023. (Josep LAGO / AFP)

Di babak kedua, Barcelona mampu menambah keunggulan menjadi 4-0.

Kali ini berasal dari kaki Gavi. Kemelut di kotak penalti berhasil dimanfaatkan oleh pemain muda Spanyol itu. Dari jarak dekat, Gavi lepaskan tembakan keras dengan kaki kirinya.

Xavi kemudian melakukan pergantian pemain setelah gol Gavi.

Frenkie de Jong dan Gavi keluar digantikan oleh Oriol Romeu dan fermin Lopez.

Pada menit 65, papan skor hampir berubah. Tusukan Joao Cancelo dari sisi sayap kanan berhasil ditepis Butez dan menghasilkan tendangan penjuru untuk Barcelona.

Satu menit setelah itu, benar terjadi. Gawang butez kembali kebobolan.

Umpan matang dari Raphinha yang mengarah ke tiang jauh disundul oleh Joao Felix untuk merubah keadaan menjadi 5-0.

Setelah gol tersebut, Xavi menarik Joao Felix dan Raphinha untuk digantikan oleh Ferran Torres dan Lamine Yamal.

Pada menit 73, ter stegen melakukan dua penyelamatan gemilang dengan menepis sontekan George Llenikhena dan Muja dan bola liar di kotak penalti.

Barcelona yang sudah unggul 5 gol tidak mengendorkan serangan untuk mendapat gol tambahan.

Tekanan demi tekanan diberikan oleh Ferran Torres dan kolega.

Dia dan Lewandowski sempat melepaskan tembakan ke gawang, namun berhasil di blok oleh pemain Antwerp.

Hingga tambahan 3 menit babak kedua berakhir, tak ada gol tambahan yang tercipta, Barcelona menang 5-0 dari Antwerp.

Pelatih kepala Antwerpen Mark van Bommel menyapa pelatih Barcelona asal Spanyol Xavi sebelum dimulainya pertandingan sepak bola Grup H putaran pertama Liga Champions UEFA hari 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023.
Pelatih kepala Antwerpen Mark van Bommel menyapa pelatih Barcelona asal Spanyol Xavi sebelum dimulainya pertandingan sepak bola Grup H putaran pertama Liga Champions UEFA hari 1 antara FC Barcelona dan Royal Antwerp FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 19 September 2023. (LLUIS GENE / AFP)

Susunan Pemain Barcelona vs Antwerp

Barcelona

Ter Stegen, Joao Cancelo, Kounde, Christensen, Balde, Gundogan, Frankie De Jong, Gavi, Raphinha, Joao Felix, Lewandowski.

Pelatih: Xavi Hernandez

Antwerp

Butez, Bataille, Wijndal, Coulibaly, Alderweirld, Keita, Vermeeren, Ekkelenkamp, Muja, Balikwisha, Janssen.

Pelatih: Mark van Bommel

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama/Sina)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Real Madrid
11
10
0
1
26
10
16
30
2
Barcelona
11
8
1
2
28
13
15
25
3
Villarreal
11
7
2
2
22
10
12
23
4
Atlético Madrid
11
6
4
1
21
10
11
22
5
Betis
11
5
4
2
18
12
6
19
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved