Liga Italia
AC Milan Kembali ke Jalur Kemenangan di Liga Italia, Stefano Pioli Dapat Sumpah Setia Rossoneri
Kemenangan yang diraih AC Milan atas Empoli, Minggu (7/1/2024) membuat Rossoneri kembali mendapat hasil positif dan mengurangi tekanan ke Pioli
TRIBUNNEWS.COM - AC Milan kembali meraih kemenangan saat menjalani laga LIga Italia pekan ke-19, Minggu (7/1/2024).
Tampil menghadapi Empoli di Estadio Carlo Castellani, AC Milan menang dengan skor meyakinkan 0-3.
Ini menjadi kemenangan ketiga yang didapatkan AC Milan dalam lima pertandingan Liga Italia terakhir.
Hal tersebut menjadi indikasi bagus bagi Rossoneri.
Pasalnya performa AC Milan sempat mendapat sorotan dalam beberapa bulan terakhir.
Pasukan tempur Stefano Pioli dianggap tak konsisten dalam melahap laga-laga mereka.
Kini perlahan-lahan AC Milan mulai menapaki lagi papan atas Liga Italia.
Kemenangan atas Empoli ini jelas disambut suka cita oleh Rossoneri.
Baca juga: Hasil Liga Italia: AC Milan Cukur Empoli 0-3, Chaka Traore Cetak Gol Debut di Serie A
Sebagaimana diungkapkan oleh salah seorang pemain, Theo Hernandez.
Theo memuji permainan rekan-rekannya yang luar biasa.
Ia memberikan apresiasi kepada AC Milan yang bisa tetap kokoh di tengah gempuran badai cedera.
Theo Hernandez menjadi salah satu pemain yang harus merasakan beratnya perjuangan di sektor belakang.
Kehilangan beberapa pemain penting membuat ia harus berkorban.
Theo pun rela dipasang sebagai bek tengah oleh pelatih Stefano Pioli.
Skenario itu sejauh ini berjalan lancar.
Theo bisa tampil lepas dan membuat lini belakang Rossoneri makin kokoh.
"Kami mengalami beberapa kesulitan dan periode yang rumit," ujar Theo dikutip dari Football Italia.
"Namun ketika Anda menang, Anda bahagia dan saya pikir pada pertandingan ini kami merasakan itu."
"Tim sedang mengalami banyak masalah di belakang dan pelatih bertanya kesediaan saya bermain sebagai bek tengah."
"Saya dengan senang hati menerima tawaran itu," sambungnya.
Baca juga: Update Klasemen Liga Italia: Inter Milan Sakiti Juventus, AC Milan Ikut Remuk
Tak cuma itu, Theo Hernandez juga memastikan hal lain.
Ia yakin skuad AC Milan tetap solid mendukung Stefano Pioli duduk sebagai pelatih.
Pemain asal Prancis itu mengatakan tim tak pernah mendengarkan isu-isu miring terkait masa depan sang pelatih.
Mereka masih yakin dengan kemampuan Stefano Pioli sebagai nakhoda mereka.
"Kami tidak pernah mendengarkan apa yang orang pikirkan," ujar Theo.
"Kami bekerja dengan baik dan itulah mengapa kami menang."
"Skuad AC Milan selalu bersama Pioli dan kami tidak mendengarkan kata orang."
"Seluruh tim ini bersamanya hingga akhir," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Guruh)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.