Timnas Indonesia
Maarten Paes Ungkap Mimpinya Bersama Timnas Indonesia, Ingin Lolos Piala Dunia Demi Fans Garuda
Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes mengungkapkan mimpinya bersama skuad Merah Putih. Ingin lolos ke Piala Dunia demi fans Garuda.
Maarten Paes pun mengatakan bahwa Timnas Indonesia memiliki banyak kesempatan untuk berprestasi.
Salah satunya yakni saat hampir lolos ke Olimpiade 2024.
Kini, Maarten Paes pun berharap agar dirinya dapat membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026 zona Asia.
"Sayang sekali kita gagal ke Olimpiade pada Agustus kemarin," kata Maarten Paes.
"Akan tetapi sekarang kita memiliki banyak potensi, mudah-mudahan kita bisa ke Piala Dunia.
"Sebagai Garuda, langit adalah batasan kita sekarang, dan saya bangga bisa menjadi bagian dari tim ini," tutupnya.
Saat ini Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Nantinya dua tim teratas dari masing-masing grup akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Sedangkan tim peringkat ketiga dan keempat akan melanjutkan perjuangan di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia.
Kondisi tersebut tentu membuat peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar.
Update klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 3
1. Jepang 6 | 5 | 1 | 0 | 22 | 2 | +20 | 16 poin
2. Australia 6 | 1 | 4 | 1 | 6 | 5 | 1 | 7 poin
4. Timnas Indonesia 6 | 1 | 3 | 2 | 6 | 9 | -3 | 6 poin
5. Arab Saudi 6 | 1 | 3 | 2 | 3 | 6 | -3 | 6 poin
2. Bahrain 6 | 1 | 3 | 2 | 5 | 10 | -5 | 6 poin
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.