Senin, 24 November 2025

FIFA Matchday

Ranking FIFA ASEAN: Thailand Raja Asia Tenggara, Indonesia Waspada Digeser Malaysia

Ranking terbaru FIFA untuk negara-negara Asia Tenggara per Sabtu (22/3/2025), di mana Thailand semakin mengukuhkan posisinya di peringkat teratas.

Instagram FA Thailand
SELEBRASI - Selebrasi pemain timnas Thailand, Patrik Gustavsson saat cetak gol ke gawang Afghanistan pada ajang FIFA Matchday bulan Maret 2025, Jumat (21/3/2025). Berikut adalah peringkat alias ranking terbaru FIFA untuk negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) per Sabtu (22/3/2025) pagi WIB, di mana Thailand semakin mengukuhkan posisinya di peringkat teratas. Sedangkan Timnas Indonesia rawan digeser oleh Malaysia jika kembali telan kekalahan. (Instagram Federasi Sepak Bola Thailand) 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah peringkat alias ranking terbaru FIFA untuk negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) per Sabtu (22/3/2025) pagi WIB, di mana Thailand semakin mengukuhkan posisinya di peringkat teratas.

Thailand berhasil mendapatkan hasil yang positif pada FIFA Matchday bulan Maret 2025.

Tim berjuluk Gajah Perang itu meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Afghanistan di Rajamangala National Stadium, Bangkok, Thailand, Jumat (21/3/2025) malam WIB.

Pemain BG Pathum, Patrik Gustavsson, menjadi pembeda dalam laga tersebut dengan mencetak dua gol alias brace pada menit ke-6 dan 52.

Thailand di atas kertas memang lebih diunggulkan ketimbang Afghanistan.

Menilik ranking FIFA, Thailand berada di posisi ke-99 sedangkan Afghanistan berada di urutan ke-157 dunia.

Kemenangan ini menjadi modal apik bagi Thailand jelang berkompetisi di Kualifikasi Piala Asia 2027.

Selebrasi Patrik Gustavsson saat cetak gol pada lagaThailand vs Afghanistan
SELEBRASI - Selebrasi pemain timnas Thailand, Patrik Gustavsson saat cetak gol ke gawang Afghanistan pada ajang FIFA Matchday bulan Maret 2025, Jumat (21/3/2025). (Instagram Federasi Sepak Bola Thailand)

Di Kualifikasi Piala Asia 2027, Thailand berada di Grup D Bersama Turkmenistan, Taiwan, dan Sri Lanka.

Selain sebagai modal di Kualifikasi Piala Asia 2027, kemenangan atas Afghanistan juga memberi keuntungan bagi Thailand dari segi poin FIFA.

Dilansir dari Football Ranking, Thailand mendapatkan tambahan 3,17 poin, membuat total koleksi mereka menjadi 1.228,29 poin FIFA.

Baca juga: Update Cedera Mees Hilgers dan Sandy Walsh, Dokter Timnas Indonesia Ungkap Kondisinya

Meski begitu, tambahan ini belum cukup untuk mengubah posisi mereka di peringkat ke-99 dunia.

Setidaknya, poin tersebut semakin mengukuhkan Thailand sebagai tim dengan peringkat tertinggi di antara negara-negara ASEAN.

Di sisi lain, nasib apes mengiringi kiprah Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda kalah telak dengan skor 5-1 saat menyambangi markas Australia (20/3).

Berkat kekalahan itu, poin FIFA Timnas Indonesia berkurang 4,24.

Situasi tersebut membuat Timnas Indonesia saat ini menduduki posisi ke-130 dengan raihan 1,126.26 poin FIFA.

Kegagalan Timnas Indonesia membuat mereka semakin mendekati rival ASEAN terdekat, Malaysia.

Saat ini, Malaysia menempati peringkat ke-133 dengan raihan 1.115,02 poin FIFA.

Berbeda dengan negara ASEAN lainnya, Harimau Malaya hanya dijadwalkan memainkan satu pertandingan pada Maret 2025.

Malaysia akan menghadapi Nepal dalam Kualifikasi Piala Asia 2027 pada Selasa (25/3/2025).

Menurut data Football Ranking, jika menang, Malaysia akan mendapatkan tambahan 8,43 poin, sehingga total poin mereka menjadi 1.123,45.

Situasi ini tentu menjadi ancaman bagi Timnas Indonesia, terutama jika mereka gagal meraih kemenangan atas Bahrain (25/3).

Jika kalah dari Bahrain, Indonesia akan kehilangan 8,43 poin, membuat total poin mereka turun menjadi 1.117,83.

Dengan demikian, Malaysia berpotensi menyalip Indonesia di ranking FIFA, asalkan mereka menang atas Nepal dan Indonesia mengalami hasil buruk melawan Bahrain.

Update Ranking FIFA Negara ASEAN

Sabtu, 22 Maret 2025

99 - Thailand (1.228,29 Poin)

112 - Vietnam (1.177,73 Poin)

130 - Timnas Indonesia (1.126,26 Poin)

133 - Malaysia (1.115,02 Poin)

147 - Filipina (1.051,79 Poin)

161 - Singapura (1.002,96 Poin)

169 - Myanmar (981,75 Poin)

180 - Kamboja (916,11 Poin)

187 - Laos (882,49 Poin)

197 - Timor Leste (844,57 Poin)

(Tribunnews.com/Ali)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
12
9
2
1
24
6
18
29
2
Chelsea
12
7
2
3
23
11
12
23
3
Man. City
12
7
1
4
24
10
14
22
4
Aston Villa
12
6
3
3
15
11
4
21
5
Crystal Palace
12
5
5
2
16
9
7
20
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved