Selasa, 11 November 2025

Liga Inggris

Kata Matthijs de Ligt Usai Hindarkan Kekalahan Manchester United dari Spurs

Gol pertama Matthijs de Ligt musim ini memastikan laga Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Manchester United berakhir imbang 2-2.

|
X.com/@ManUtd_ID
SELEBRASI - Pemain bek-tengah Manchester United, Matthijs de Ligt, merayakan selebrasi atas gol ke gawang Tottenham Hotspur pada pertandingan pekan ke-11 Liga Inggris 2025/26 di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (8/11/2025). (X MU - 8/11/2025) 
Ringkasan Berita:

TRIBUNNEWS.COM - Komentar bek tengah Manchester United, Matthijs de Ligt, setelah menjadi penyelamat tim dari kekalahan menghadapi Tottenham Hotspur pada laga pekan ke-11 Liga Inggris 2025/26, Sabtu (8/11/2025).

Duel Spurs vs Man United yang dihelat di Tottenham Hotspur Stadium berakhir dengan skor sama kuat, 2-2.

Manchester United Amad Diallo Tottenham Hotspur Wilson Odobert
DUEL BOLA - Pemain Manchester United, Amad Diallo dihadang pemain Tottenham Hotspur, Wilson Odobert pada pertandingan pekan ke-11 Liga Inggris 2025/26 di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (8/11/2025). (X MU - 8/11/2025)

Mulanya, Setan Merah berhasil mencuri gol lebih dahulu melalui Bryan Mbeumo pada menit ke-32.

Mbeumo mencatat keunggulan 1-0 melalui sundulan hasil umpan silang Amad Diallo.

Usai tertinggal, Spurs mulai meningkatkan tekanan ke pertahanan Manchester United.

Beberapa peluang tercipta melalui Cristian Romero pada menit ke-54 dan João Palhinha pada menit ke-57.

Namun, keduanya masih mampu digagalkan oleh kiper Manchester United, Senne Lammens.

Tekanan Tottenham baru membuahkan hasil menjelang akhir pertandingan.

Tim asuhan Thomas Frank itu berbalik unggul setelah Mathys Tel mencetak gol pada menit ke-84, disusul Richarlison pada masa tambahan waktu (90+1’).

Manchester United yang sempat unggul justru berada di ambang kekalahan saat memasuki masa perpanjangan waktu.

Beruntung, Setan Merah berhasil menyelamatkan satu poin berkat aksi heroik Matthijs de Ligt di menit-menit akhir.

Berawal dari tendangan sudut Bruno Fernandes, de Ligt berhasil memenangkan duel udara di dalam kotak enam yard dan melepaskan sundulan keras ke sudut kanan atas gawang.

Gol pertama Matthijs de Ligt di Liga Inggris musim ini telah memastikan skor berakhir imbang 2-2.

Manchester United Matthijs de Ligt
SELEBRASI - Pemain bek-tengah Manchester United, Matthijs de Ligt, merayakan selebrasi atas gol ke gawang Tottenham Hotspur pada pertandingan pekan ke-11 Liga Inggris 2025/26 di Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (8/11/2025). (X MU - 8/11/2025)

Matthijs de Ligt mengaku senang Manchester United berhasil membawa pulang satu poin.

Meski begitu, bek berusia 26 tahun tersebut sebenarnya cukup yakin bahwa Setan Merah seharusnya bisa meraih kemenangan.

"Untungnya kami mendapatkan satu poin. Tetapi saya rasa kami pantas mendapatkan lebih jika melihat cara kami bermain," ujar de Ligt, dikutip dari BBC Sport, Sabtu (8/11/2025).

"Permainan kami di babak kedua sedikit menurun, dan tidak banyak memiliki kesempatan untuk keluar dari wilayah sendiri," sambung pemain asal Belanda.

"Akan tetapi, saya bangga dengan bagaimana tim berjuang dan berhasil meraih satu poin."

Dengan hasil kali ini, pertanda bahwa Manchester United belum menelan kekalahan dari lima laga terakhir.

Setan Merah memperoleh rapor dua imbang dan tiga menang.

Matthijs de Ligt pun merasa optimis untuk perjalanan Manchester United ke depan.

"Musim ini masih panjang, dan menahan imbang dua laga lebih baik daripada kalah," ujar De Ligt.

"Anda bisa lihat hari ini kami, kami tahu kekuatan kami dan memanfaatkannya dengan baik."

"Hari ini kami punya lebih banyak peluang untuk menusuk pertahanan mereka karena mereka cukup rentan."

"Kami bermain bagus dan saya rasa kami pantas mendapatkan sedikit lebih," pungkasnya.

Baca juga: Hasil Tottenham vs Manchester United: Berakhir Antiklimaks, Setan Merah Selamatkan 1 Poin

Hasil imbang menempatkan Manchester United di posisi 7 klasemen Liga Inggris dengan perolehan 18 poin.

Perolehan tersebut hanya berjarak satu angka dari Tottenham Hotspur yang semenetara ini berada di urutan runner-up.

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
11
8
2
1
20
5
15
26
2
Man. City
11
7
1
3
23
8
15
22
3
Chelsea
11
6
2
3
21
11
10
20
4
Sunderland
11
5
4
2
14
10
4
19
5
Tottenham
11
5
3
3
19
10
9
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved