Kamis, 13 November 2025

Piala Dunia U17 2025

Rapor Negara Asia di Fase Grup Piala Dunia U17: Tiga Negara Lebih Buruk dari Indonesia

Rapor Timnas Indonesia selama fase grup Piala Dunia U17 2025 lebih baik dari tiga tim asal Asia lainnya, yakni Qatar, Uni Emirat Arab dan Tajikistan.

Instagram.com/timnasindonesia
SELEBRASI GARUDA MUDA - Para pemain Timnas U17 Indonesia merayakan gol Fadly Alberto ke gawang Honduras pada matchday terakhir Grup H Piala Dunia U17 2025 di Aspire Zone, Qatar pada Senin (10/11/2025). Rapor fase grup tim Asia di fase grup Piala Dunia U17 2025. (Instagram Timnas Indonesia - 11/11/2025) 

Peluang Timnas Indonesia untuk menyusul kelolosan dua pesaingnya di Grup H sebenarnya sempat terbuka melalui jalur klasemen peringkat ketiga terbaik turnamen.

Namun, Timnas Indonesia gagal menembus posisi delapan tim terbaik peringkat ketiga, dengan finis di urutan 10 dari total 12 tim.

Ambang batas paling rendah diperoleh Meksiko yang mengantongi perolehan 3 poin dan selisih gol -2.

CETAK SEJARAH - Timnas Indonesia U-17 mencetak sejarah dengan meraih kemenangan pertama di Piala Dunia U17 setelah mengalahkan Honduras dengan skor 2-1. Gol dari Evandra Florasta dan Fadly Alberto membuat Garuda Muda meraih tiga poin pertama di Klasemen akhir grup H. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI
CETAK SEJARAH - Timnas Indonesia U-17 mencetak sejarah dengan meraih kemenangan pertama di Piala Dunia U17 setelah mengalahkan Honduras dengan skor 2-1. Gol dari Evandra Florasta dan Fadly Alberto membuat Garuda Muda meraih tiga poin pertama di Klasemen akhir grup H. TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI (TRIBUNNEWS/BAYU PRIADI)

Namun, terlepas dari kegagalan melaju ke babak knock-out, performa yang ditorehkan Timnas Indonesia sejatinya bukan yang terburuk di antara para wakil Asia.

Performa Timnas Indonesia lebih baik dari tiga tim Asia lainnya, yakni tuan rumah Qatar, Uni Emirat Arab (UEA) dan Tajikistan.

Qatar finis di urutan ketiga klasemen Grup A dengan perolehan dua poin.

Tuan rumah takluk dari Italia (0-1), dan imbang melawan Afrika Selatan (1-1), serta Bolivia (0-0).

Perolehan Qatar menempatkannya di urutan 11 dalam klasemen peringkat ketiga terbaik, atau satu tangga di bawah Timnas Indonesia.

Sementara, UEA dan Tajikistan memiliki performa yang jauh lebih buruk.

Mereka finis di urutan terbawah Grup C dan I, yang sudah otomatis gagal mengantarkan ke babak berikutnya.

Di Grup C, UEA memperoleh satu poin berkat menahan imbang Kosta Rika (1-1).

Sebaliknya Tajikistan tanpa koleksi poin sepeserpun di Grup I setelah menjadi bulan-bulanan dengan total kebobolan 10 gol.

Adapun hasil serupa juga diperoleh Arab Saudi yang finis di urutan ketiga klasemen Grup L dengan perolehan 3 poin dan selisih gol -2.

Arab Saudi hanya menempati posisi 9 dalam klasemen peringkat ketiga terbaik.

PIALA DUNIA U17 - Laga pembuka Grup A Piala Dunia U17 2025 antara Italia vs Qatar di Aspire Zone pada Senin (3/11/2025). (Instagram QFA - 4/11/2025)
PIALA DUNIA U17 - Laga pembuka Grup A Piala Dunia U17 2025 antara Italia vs Qatar di Aspire Zone pada Senin (3/11/2025). (Instagram QFA - 4/11/2025) (Instagram.com/qfa)

Berikut rapor perwakilan Asia di Piala Dunia U17 2025.

Rapor Tim Asia di Fase Grup Piala Dunia U17 2025

  • Qatar (Posisi 3 Grup A - Lolos 32 Besar)
  • Jepang (Juara Grup B - Lolos 32 Besar)
  • Uni Emirat Arab (Posisi 4 Grup C)
  • Korea Selatan (Runner-up Grup F - Lolos 32 Besar)
  • Korea Utara (Posisi 3 Grup G - Lolos 32 Besar)
  • Indonesia (Posisi 3 Grup H)
  • Tajikistan (Posisi 4 Grup I)
  • Uzbekistan (Runner-up Grup J)
  • Arab Saudi (Posisi 3 Grup L)

Baca juga: Nova Angkat Topi untuk Debut Manis Kiper Mike Rajasa di Piala Dunia U17

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
11
8
2
1
20
5
15
26
2
Man. City
11
7
1
3
23
8
15
22
3
Chelsea
11
6
2
3
21
11
10
20
4
Sunderland
11
5
4
2
14
10
4
19
5
Tottenham
11
5
3
3
19
10
9
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved