Piala Dunia U17 2025
PSSI Promosikan Nova Arianto untuk Melatih Timnas U20 Usai Piala Dunia U17
Erick Thohir, menegaskan komitmen pihaknya untuk pembinaan pemain muda usai pencapaian bersejarah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17
PSSI Promosikan Nova Arianto ke Timnas U20 Usai Piala Dunia U17
Ringkasan Berita:
- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan komitmen pihaknya untuk pembinaan pemain muda
- Erick menyebut kemenangan atas Honduras adalah tonggak sejarah baru sepak bola Indonesia
- Menpora memastikan keberhasilan itu tak akan berhenti di level U-17 saja.
- PSSI kini menyiapkan jalur percepatan bagi pemain-pemain muda untuk naik ke kelompok usia berikutnya
- Nova Arianto, yang diproyeksikan naik kelas menangani Timnas U-20
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan komitmen pihaknya untuk pembinaan pemain muda usai pencapaian bersejarah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025.
Erick menyebut kemenangan atas Honduras di Piala Dunia U-17 2025 adalah tonggak sejarah baru sepak bola Indonesia.
Pria yang juga Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) memastikan keberhasilan itu tak akan berhenti di level U-17 saja.
"Kami dari pemerintah PSSI tentu bangga. Ada sejarah yang tercipta, apa? Menang pertama di Piala Dunia. Piala Dunia loh. Kami enggak bisa melihat, oh itu Timnas U-17, U-20, atau senior. Tapi itu sejarah. Jadi terima kasih," kata Erick, saat menerima skuad Garuda Muda di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (13/11/2025).
Erick menjelaskan, PSSI kini menyiapkan jalur percepatan bagi pemain-pemain muda untuk naik ke kelompok usia berikutnya.
Termasuk di dalamnya, pelatih Timnas U-17, Nova Arianto, yang diproyeksikan naik kelas menangani Timnas U-20.
"Saya nanti akan menunggu usulan dari BTN bersama Technical Director. Yang seperti kami sudah bicara, coach Nova, kami beri kesempatan untuk ke U-20," ujar Erick.
Erick mengatakan, pembentukan tim U-20 akan dimulai pada Desember 2025.
Para pemain jebolan Piala Dunia U-17 akan diprioritaskan untuk bergabung, bersama pemain dari kelompok usia U-18 dan U-19.
"Desember ini kami sudah mulai mengumpulkan tim U-20. Saya tahu ada yang bisa, ada yang enggak, enggak apa-apa. Tapi saya akan prioritaskan yang U-17 ikut. Karena nanti kami akan gabungkan juga dengan yang U-18, U-19 yang masih bisa untuk U-20," jelasnya.
Baca juga: Kata Nova Arianto dan Evandra Florasta Setelah Indonesia U17 Ukir Sejarah Raih Kemenangan Pertama
Timnas Indonesia U-17 sendiri baru saja menyelesaikan perjuangan di Piala Dunia U-17 2025 dengan finis di peringkat ketiga Grup H.
Zahaby Gholy Cs, meraih tiga poin hasil dari kemenangan 2-1 atas Honduras, serta dua kekalahan dari Zambia (1-3) dan Brasil (0-4).
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.