Sabtu, 15 November 2025

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Prediksi Skor Kroasia vs Kepualauan Faroe: Peluang Besar Vatreni Amankan Kelolosan Piala Dunia 2026

Prediksi skor Kroasia vs Kepulauan Faroe di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa. Laga krusial bagi Modric cs untuk mengunci tiket kelolosan.

Christophe SIMON / AFP
MERAYAKAN GOL - Gelandang Kroasia #10 Luka Modric merayakan gol pertama timnya pada pertandingan sepak bola Grup B UEFA Euro 2024 antara Kroasia dan Italia di Stadion Leipzig di Leipzig pada 24 Juni 2024. Prediksi skor Kroasia vs Kepulauan Faroe dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa di Stadion Rujevica, Rijeka, Kroasia pada Sabtu (15/11/2025) pukul 02.45 WIB. Laga krusial bagi Modric cs untuk mengunci tiket kelolosan. (Foto Arsip, Juni 2024) (Foto oleh Christophe SIMON / AFP) 
Ringkasan Berita:

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Kroasia vs Kepulauan Faroe di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa. Laga krusial bagi Vatreni -julukan timnas Kroasia- untuk mengunci tiket kelolosan.

Duel Kroasia vs Kepulauan Faroe akan digelar di Stadion Rujevica, Rijeka, Kroasia pada Sabtu (15/11/2025) pukul 02.45 WIB.

Kroasia berpeluang besar mengamankan tiket ke Piala Dunia 2026 saat menghadapi Kepulauan Faroe.

Pertandingan ini menjadi momentum penting bagi Vatreni untuk memastikan kelolosan tanpa harus menunggu hasil dari tim lain di Grup L.

Saat ini, Kroasia memuncaki klasemen dengan 16 poin dari enam laga (5 menang, 1 imbang). Mereka unggul tiga angka dari Ceko yang telah memainkan tujuh pertandingan.

Dengan dua laga tersisa, Kroasia hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk memastikan tempat di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko tahun depan.

Skuad Kroasia juga datang dengan komposisi pemain yang lebih matang dan berpengalaman.

Nama-nama seperti Luka Modric, Josko Gvardiol, hingga Andrej Kramaric diperkirakan kembali menjadi andalan dalam upaya membongkar pertahanan lawan.

Federasi sepakbola Kroasia ucapkan selamat tinggal pada Euro 2024 setelah resmi tersingkir
TEPUK TANGAN - Para pemain timnas Kroasia melakukan tepuk tangan untuk memberkan ucapan selamat tinggal pada Euro 2024 setelah resmi tersingkir (Instagram @hns_cff)

Di sisi lain, Kepulauan Faroe berada di posisi ketiga klasemen dengan 12 poin dari tujuh pertandingan (4 menang, 3 kalah)

Pada pertemuan pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa, Kepulauan Faroe dipaksa menyerah 0-1 di kandang sendiri (6/9/2025) lewat gol Andrej Kramaric.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa Edisi November 2025: Asa Ronaldo Bawa Portugal Lolos

Secara kualitas, Kepulauan Faroe masih sulit bersaing dengan tim-tim elite Eropa. Mengacu pada data Transfermarkt, nilai skuad Kroasia mencapai Rp4,9 triliun, sementara Faroe hanya sekitar Rp93 miliar.

Dengan kualitas individu, dominasi penguasaan bola, pressing tinggi, serta kedalaman taktik, Kroasia diprediksi akan mengontrol jalannya pertandingan sejak menit awal.

Meski demikian, pelatih Kroasia Zlatko Dalic menegaskan timnya tidak boleh meremehkan Kepulauan Faroe.

“Kami menghormati setiap lawan. Kepulauan Faroe telah menikmati kualifikasi yang sangat baik secara historis dengan raihan 12 poin,” ujar Dalic dikutip dari laman UEFA.

“Kami tidak akan menganggap remeh mereka, tetapi tujuan kami adalah memastikan kualifikasi untuk Piala Dunia. Kami akan mengerahkan segenap kemampuan. Kami telah meraih semua kesuksesan kami bersama — para pemain, staf, seluruh tim. Persatuan adalah kekuatan terbesar kami,” tambahnya.

Selengkapnya, berikut bursa prediksi skor yang dilengkapi dengan kondisi tim hingga head to head kedua kesebelasan.

Prediksi Skor Kroasia vs Kepulauan Faroe

Sportsmole: Kroasia 2-1 Kepulauan Faroe

Sportskeeda: Kroasia 3-1 Kepulauan Faroe

Khelnow: Kroasia 2-1 Kepulauan Faroe

Statistik Kunci

  • Kedua tim baru bertemu sekali dan terjadi pada September 2025. Vatreni menang tipis 1-0.
  • Kroasia telah memenangkan lima dari enam pertandingan mereka di kualifikasi dan juga mencatatkan lima clean sheet.
  • Kroasia memiliki rekor pertahanan terbaik kedua di fase kualifikasi Piala Dunia UEFA, hanya kebobolan satu gol. Mereka juga memiliki rekor serangan terbaik keempat, dengan mencetak 20 gol.
  • Kepulauan Faroe menikmati penampilan terbaiknya di kualifikasi Piala Dunia, mencatat empat kemenangan, dua lebih banyak dari yang pernah mereka catat di musim-musim sebelumnya.
  • Faroe hanya menang satu kali dari empat laga tandangnya pada tahun 2025, dan menderita tiga kekalahan.

Prediksi Susunan Pemain

Ante Budimir dan Mateo Kovacic tidak akan bermain untuk Kroasia . Mereka cedera.

Kepulauan Faroe siap dengan semua pemainnya yang siap beraksi.

  • Kroasia (4-2-3-1)

Livacovic (GK); Pasalic, Pongracic, Gvardiol, Stanisic; Modric, Sucic; Majer, Kramaric, Perisic; Ivanovic

  • Kepulauan Faroe (3-4-3)

Lamhauge (GK); Faero, Vatnhamar, Andrias Edmundsson; Mneney, Andreassen, Turi, Davidsen; Frederiksberg, Joan Simun Edmundsson, Sorensen

Head to Head Kroasia vs Kepulauan Faroe

Pertemuan Terakhir Kedua Tim

  • 06/09/25 Faroe 0-1 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)

5 Laga Terakhir Kroasia

  • 13/10/25 Kroasia 3-0 Gibraltar (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 10/10/25 Ceko 0-0 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 09/09/25 Kroasia 4-0 Montenegro (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 06/09/25 Faroe 0-1 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 10/06/25 Kroasia 5-1 Ceko (Kualifikasi Piala Dunia)

5 Laga Terakhir Kepulauan Faroe

  • 12/10/25 Faroe 2-1 Ceko (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 10/10/25 Faroe 4-0 Montenegro (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 09/09/25 Gibraltar 0-1 Faroe (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 06/09/25 Faroe 0-1 Kroasia (Kualifikasi Piala Dunia)
  • 10/06/25 Faroe 2-1 Gibraltar (Kualifikasi Piala Dunia)

(Tribunnews.com/Ali)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Arsenal
11
8
2
1
20
5
15
26
2
Man. City
11
7
1
3
23
8
15
22
3
Chelsea
11
6
2
3
21
11
10
20
4
Sunderland
11
5
4
2
14
10
4
19
5
Tottenham
11
5
3
3
19
10
9
18
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved