Liga 1
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak hingga 2028, Persija Buka Peluang Jika Dilirik Klub LN
Persija perpanjang kontrak kapten Rizky Ridho hingga 2028, simbol loyalitas dan karakter Macan Kemayoran.
Ringkasan Berita:
- Persija Jakarta resmi memperpanjang kontrak kapten sekaligus bek andalan Rizky Ridho Ramadhani hingga 2028.
- Sejak bergabung pada musim 2023/2024, Ridho tampil konsisten dan kini menjadi figur penting di lini belakang serta pemimpin tim.
- Direktur klub Mohamad Prapanca menilai Ridho sebagai representasi karakter pejuang Persija.
- Kontrak baru juga memberi ruang bagi Ridho jika peluang berkarier di luar negeri terbuka.
- Sang kapten bertekad membawa Persija kembali berjaya dan meraih gelar juara.
TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta resmi memperpanjang masa bakti kapten sekaligus bek andalannya, Rizky Ridho Ramadhani.
Pengumuman itu disampaikan klub Sabtu (15/11/2025. Keputusan ini sekaligus memastikan sang pemain tetap berkostum Macan Kemayoran hingga tiga tahun ke depan.
"Persija dan Rizky Ridho sepakat untuk terus melangkah seirama hingga 2028, memperpanjang ikatan kontrak yang bermula sejak Liga 1 2023/2024," demikian pernyataan resmi Persija.
"Perpanjangan kontrak ini adalah bentuk komitmen antara pemain yang berjuang dengan sepenuh jiwa, serta Persija yang telah memberinya ruang untuk tumbuh, berproses, dan berjuang bersama," tambah rilis klub.
Ridho datang pada awal musim 2023/2024 dan langsung menjadi figur penting di lini belakang Persija.
Pada musim perdananya, ia tampil dalam 24 laga dengan torehan satu gol dan satu assist.
Konsistensinya berlanjut di Liga 1 2024/2025 dengan catatan 32 penampilan, satu gol, dan satu assist sekaligus mulai mengemban ban kapten.
Di Super League 2025/2026, Ridho bahkan belum pernah absen. Hingga pekan ke-12, ia telah memimpin tim dalam 11 laga dan kembali menyumbang satu gol.
Direktur klub, Mohamad Prapanca, menilai Ridho bukan hanya pilar pertahanan, tetapi juga sosok yang menggambarkan karakter Macan Kemayoran.
"Ridho adalah pemain yang memiliki karakter kuat dan komitmen tinggi terhadap Persija. Kami ingin membangun fondasi tim dengan pemain-pemain yang tidak hanya memiliki kualitas, tetapi juga memiliki loyalitas dan berkarakter pejuang. Ridho adalah salah satu representasi terbaik dari itu," ujarnya.
Menariknya, Persija memastikan kontrak baru ini tetap memberi ruang bagi Ridho jika peluang berkarier di luar negeri terbuka.
"Dalam ikatan kontrak baru ini, kami pun memastikan akan mendukung Ridho jika suatu saat kesempatan bermain di luar negeri hadir untuknya," tambah Prapanca.
Sementara itu, Ridho pun senang masa baktinya bersama Macan Kemayoran berlanjut.
Ia bertekad akan menuntaskan targetnya yang belum tercapai.
"Keputusan perpanjangan kontrak ini tentu saya komunikasikan bersama keluarga dan istri. Saya meminta restu mereka, dan syukurlah semuanya mendukung keputusan saya untuk tetap di Persija," ungkap Ridho.
"Dari awal saya datang sampai sekarang, mimpi saya cuma satu, membawa Persija makin berjaya dan bisa menjadi juara lagi. Semoga ada kesempatan agar bisa bermain di Asia ketika kami juara atau peringkat 1-2 dan bisa berjaya di sana. Saya berharap Persija lebih baik ke depannya," ujarnya.
Liga 1
| Tegaskan Persita Bukan Tim Underdog, Carlos Pena: Kami Bisa Kalahkan Siapa Pun! |
|---|
| Persita Tak Gentar Hadapi Bhayangkara Lampung FC di Kandang Lawan: Bidik Kemenangan |
|---|
| Firza Andika Bidik 3 Poin Saat Bhayangkara Lampung FC Vs Persita: Bocorkan Skema Latihan Carlos Pena |
|---|
| Bhayangkara Lampung FC Vs Persita: Paul Munster Minta Suporter Penuhi Stadion Sumpah Pemuda |
|---|
| Viral Video Ngamuk Saat Diganti oleh Pelatih Persib, Saddil Ramdani Ungkap Alasan Dirinya Emosi |
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.